Memiliki Pesona dan Manfaat Kesehatan, Black Jade Aceh Menjadi Primadona Kolektor Batu Akik
Batu Akik Black Jade/Giok Hitam Aceh-Istimewa/Net-
PALEMBANG, PALPRES.COM- Pecinta batu akik di nusantara Indonesia, ada batu yang konon katanya dapa menyembuhkan berbagai macam penyakit.
Apakah itu? Ya benar bantu akik Black Jade Aceh.
Black Jade atau giok hitam banyak ditemukan di berbagai negara termasuk Indonesia.
Salah satu daerah yang banyak menghasilkan Black Jade yakni Desa Gayo, Kabupaten Gayo Leus, Aceh.
BACA JUGA:Kecubung Wulung, Batu yang Sangat Legend Paling Banyak Diburu Kolektor, Ternyata Ini Tuahnya!
Aceh sendiri memang selama ini sudah dikenal sebagai daerah penghasil batu giok terbesar di Indonesia.
Bahkan, beberapa tahun lalu telah ditemukan batu giok seberat kurang lebih dua ton.
Sama hal batu giok lainnya, Black Jade juga dipercaya memiliki khasiat yang baik untuk penyembuhan.
Berbagai jenis penyakit terutama penyakit yang berhubungan dengan ketidakstabilan emosi dan batu ini juga sering disebut batu kesehatan.
Konon energi aktif yang keluar dari dalam batu Black Jade mampu memberikan efek penyembuhan terhadap penyakit tertentu serta dapat menjaga kestabilan emosional pemakainya.
Batu Black Jade atau giok hitam adalah salah satu jenis batu giok yang juga banyak ditemukan di dunia dan merupakan varian dari batu giok hijau.
Pesonanya masih menjadi primadona bagi sebagian besar masyarakat Indonesia salah satu batu yang masih memiliki peminat tinggi
Warna hitam legam yang mampu menarik perhatian, batu jenis ini juga memiliki keunggulan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: