Honda

Hadir di Indonesia Sejak Tahun 1997, Inilah Motor Jadul yang Dicari Kolektor dengan Desain yang Modern

Hadir di Indonesia Sejak Tahun 1997, Inilah Motor Jadul yang Dicari Kolektor dengan Desain yang Modern

Hadir di Indonesia Sejak Tahun 1997, Inilah Motor Jadul yang Dicari Kolektor dengan Desain yang Modern--Istimewa/Net

PALEMBANG, PALPRES.COM- Hadir di Indonesia sejak tahun 1997, inilah motor jadul yang dicari kolektor dengan desain yang modern.

Motor jadul sekarang tengah menjadi incaran banyak para kolektor-kolektor.

Hal itu terlihat dari beberapa motor bebek yang dulu cukup populer sekarang sedang digemari kembali dan cukup banyak berkeliaran di jalan. 

Harga motor jadul pun sekarang sedang naik naiknya loh.

BACA JUGA:Rajanya Motor jadul, Ini 5 Kelebihan Kawasaki KLX 150

Padahal dulu motor-motor tersebut dijual dengan harga 5 jutaan, tapi kini harga motor tersebut bisa melambung sampai empat kali lipat. 

Hal itu mungkin didasari faktor kedekatan dan nilai sejarah dari motor-motor tersebut yang membuat harga jual kembalinya melambung tinggi.

Konon harga termahalnya bisa ditebus untuk motor jadul tersebut bisa puluhan juta rupiah. 

Dan inilah motor jadul yang jadi incaran para kolektor dengan desain yang modern dan digandrungi anak-anak muda zaman dulu.

BACA JUGA:Rajanya Motor jadul, Ini 5 Kelebihan Kawasaki KLX 150

Motor tersebut adalah Suzuki Satria yang kalau dilihat namanya tuh Indonesia banget.

Motor Suzuki Satria ini hadir di Indonesia sejak tahun 1997 lalu dan sayangnya, motor tersebut berhenti produksi pada tahun 2003.

Terus alasan kenapa sih motor Suzuki Satria ini sekarang banyak banget diincar para kolektor? 

Ternyata karena sejak kemunculannya, motor ini bisa dibilang salah satu yang paling revolusioner alias membawa desain yang modern serta mesin yang bertenaga itu mesinnya 120cc 2 tak.

BACA JUGA:4 Motor Jadul yang Paling Dicari Kolektor, Nomor 3 Bahan Bakarnya Irit Banget

Walaupun pejuang mungil tapi tenaga dari mesin ini enggak bisa diremehin karena bisa hasilin 13 daya kuda. 

Udah pasti namanya mesin 2tak akselerasi dari motor ini juga kenceng banget, makanya sampai detik ini satunya masih banyak diandalkan untuk balap drag race, terus nih di Indonesia sendiri.

Satria dikenal dalam tiga nama yaitu Satya S, Satria R alias Satria lumba-lumba dan Satria 120R generasi terakhir yang disebut satria hiu.

Kalau naik motor ini astaga banget di tahun 2000-an, eh ya untuk motor Satria ini dijual dengan harga bervariatif sesuai dengan kondisi dan ke orisinil yang ya yang dipantau.

BACA JUGA:5;Motor Jadul Paling Irit BBM, 1 Liter Bisa Tahan 1 Minggu

Satria lumba lumba tahun 2002 dibanderol mulai dari tiga jutaan hingga belasan juta, untuk yang hiu lebih mahal sedikit yaitu dilego mulai dari lima jutaan sampai-sampai ada loh yang dijual sampai 20 jutaan. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: