Citraland
Honda

Inilah 4 Kota Pelajar Terbaik di Indonesia, Yogyakarta dan Jakarta Bersaing Siapa Nomor 1?

Inilah 4 Kota Pelajar Terbaik di Indonesia, Yogyakarta dan Jakarta Bersaing Siapa Nomor 1?

Inilah 4 kota pelajar terbaik di Indonesia, Siapa nomor 1?-pixabay/DariuszSankowski-

BACA JUGA:UIN Raden Fatah Segera Miliki Gedung Sport dan Bisnis Center, Kampus Berstandar Nilai Guna, Penasaran?

Jakarta sendiri memiliki beberapa kampus terbaik, seperti Universitas Indonesia (UI) sebagai TOP 1 dan Universitas Bina Nusantara (Binus) dengan predikat TOP 1 PTS di Indonesia dalam peringkat QS WUR 2024.

Tak lupa, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Trisakti, dan Universitas Atma Jaya yang juga berada di posisi teratas PTS terbaik versi QS WUR 2024.

2. Daerah Istimewa Yogyakarta

Lalu, ada Yogyakarta yang menempati posisi ke-2 sebagai kota pelajar terbaik di Indonesia versi QS Best Student Cities 2024. Skor yang dicapai Yogyakarta adalah 51,4 dan menduduki peringkat dunia ke-126.

BACA JUGA:30 Perguruan Tinggi Swasta Terbaik 2023 di Indonesia versi Webometrics, Kampusmu Ada?

Yogyakarta juga memiliki kampus-kampus terbaik, yaitu Universitas Gadjah Mada (UGM) yang menjadi PTN TOP 2 di Indonesia versi QS WUR 2024.

Lalu, ada PTS yang juga masuk dalam deretan kampus terbaik versi QS WUR 2024, diantaranya Universitas Islam Indonesia (UII), Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), dan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY).

3. Kota Bandung

Selanjutnya, peringkat ke-3 diposisikan oleh Kota Bandung sebagai kota pelajar terbaik di Indonesia versi QS Best Student Cities 2024.

BACA JUGA:Pendaftaran Kampus LSPR Jakarta Masih Buka Hingga Akhir Agustus 2023, Kampusnya Selebgram

Dalam hal itu, Kota Bandung mendapatkan nilai skor 49,3 dengan peringkat dunia ke-133, karena mempunyai beberapa kampus terbaik di Indonesia yang masuk dalam QS WUR 2024.

Kampus-kampus tersebut meliputi Institut Teknologi Bandung (ITB) sebagai PTN TOP 3, Telkom University sebagai PTN TOP 2, dan Universitas Padjadjaran (UNPAD) sebagai PTN TOP 7 dalam daftar kampus terbaik versi QS WUR 2024.

4. Kota Surabaya

Terakhir, ada Kota Surabaya yang berhasil berada di posisi ke-4 sebagai kota pelajar terbaik di Indonesia versi QS Best Student Cities 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: