Honda

Memiliki Keindahan Pada Daunnya, Sirih Ini Paling Diminati Pecinta Tanaman Hias

Memiliki Keindahan Pada Daunnya, Sirih Ini Paling Diminati Pecinta Tanaman Hias

Tanaman Hias Sirih Gading Brazil.-Istimewa/Net-

PALEMBANG, PALPRES.COM- Tanaman sirih mungkin dikenal khasiatnya untuk kesehatan.

Mulai dari mencegah infeksi bagi bakteri, menyembuhkan luka, menjaga kesehatan mulut dan gigi, serta menyehatkan saluran pencernaan.

Namun, dibalik kaya manfaat bagi kesehatan. Ternyata, daun sirih pun memiliki beberapa jenis.

Bahkan, daun sirih pun diburuh pecinta tanaman hias karena keindahan daunnya.

BACA JUGA:7 Jenis Sirih Paling Digemari Pecinta Tanaman Hias Karena Bercorak Cantik

Salah satunya, yaitu Daun Sirih Philodendron Brazil. Berasal dari wilayah Amerika Selatan, sirih ini pun lebih dikenal di Indonesia bernama sirih gading Brazil.

Bagaimana tidak pecinta tanaman hias kepincut keindahan daunnya, sebab daunnya sendiri memiliki dua warna yaitu hijau muda yang cenderung kuning dan hijau tua.

Selain itu, sirih gading Brazil pun tampak menawarkan sentuhan menyenangkan pada philodendron daun heratleaf yang umum.

Bagi kalian pecinta tanaman pemula, mungkin Sirih Philodendron Brazil ini tepat untuk menjadi tanaman koleksimu.

BACA JUGA:Jangan Lewatkan! Ini 15 Manfaat Daun Sirih Untuk Kesehatan, Nomor 8 Banyak Dicari

Mengingat, tanaman ini sendiri tanah banting dengan pertumbuhan yang kuat.

Anda bila lupa menyiramnya tidak akan masalah atau tanaman ini pun diletakkan kondisi cahaya kurang maksimal juga tidak apa-apa. 

Karena, sirih Philodendron Brazil ini bisa beradaptasi atau mentolerir berbagai kondisi.

Tidak hanya sirih Philodendron Brazil saja paling diminati pecinta tanaman hias.

BACA JUGA:4 Tanaman Hias Paling Cocok Untuk Halaman Rumah Anda, Nomor 2 Bunga Lili Paris

Ini ada beberapa sirih yang paling diminati karena corak cantik pada daunnya.

Sirih Gading Silver 

Sama dengan namanya, tanaman hias ini memiliki motif daun didominasi warna silver atau abu-abu.

Sifat tanaman ini merambat dan pertumbuhannya tergolong lambat. 

BACA JUGA:5 Jenis Tanaman Hias Calathea yang Memiliki Daun Paling Indah, Nomor 4 Berwarna Ungu

Tetapi, untuk perawatan sangat mudah, kalian hanya perlu letakkan ditempat cahaya matahari bersinar dan tak perlu secara terus diberi pupuk hanya sebulan sekali saja.

Sirih Tunggal 

Sirih ini punya nama latin Anthurium Radikan. Tanaman sirih ini sebenarnya berasal dari hutan hujan di Brazil dan Ekuador.

Habitat asli tanaman hias Anthurium sirih ini memanjat atau merambat pada batang pepohonan.

BACA JUGA:Miliki Corak Seperti Bulu Burung Merak, Ini 7 Jenis Tanaman Hias Calathea Paling Populer

Sirih tunggal memiliki sosok mirip dengan daun sirih pada umumnya, hanya saja ukuran daunnya lebih besar dan lebar tingginya dapat mencapai 1 meter.

Bentuk daun pada umumnya seperti hati dengan permukaan daun bergelombang atau keriput mengikuti garis-garis urat daunnya, warna hijau tua pada daun ini tampak mengikat.

Daun anthurium sirih cukup lebar dan mempunyai pertulangan unik seperti daun sirih tajuk dan susunan daunnya pun sangat rapi teratur dan sedap dipandang.

Meskipun hanya berupa tanaman hias daun dan tergolong sirih yang lambat pertumbuhannya nyatanya sirih ini memiliki keindahan tersendiri. 

BACA JUGA:Tanaman Hias Aglonema Mengalami Pembusukan? Jangan Khawatir, Ini Tips Mudah Mengatasinya

Sirih Keraton 

Sirih ini memiliki nama ilmiah kissus discolor, ini merupakan tanaman yang terkenal karena daunnya yang sangat cantik dan eksotis.

Sirih Keraton memiliki daun mengkilap warna hijau tua. Tak hanya itu pada bagian daun juga ada warna keperakan dan warna merah di bagian bawah.

Daun sirih asli asal kamboja dan Jawa ini merupakan tanaman hias rambat yang cerah untuk hiasan, baik di dalam rumah maupun di luar rumah.

BACA JUGA:Deretan Tanaman Hias Bakal Populer di Bulan Agustus 2023, Nomor 4 Harganya Mencapai Rp3,5 Juta

Tanaman cantik yang satu ini biasanya menghasilkan bunga-bunga kecil berwarna putih kekuningan pada hari yang hangat.

Kalian ingin mencoba merawat dan menanam tanaman hias sirih keraton jangan khawatir ya.

Karena tanaman sirih ini termasuk jenis sirih yang mudah dirawat dan mudah perkembangannya.

Sirih Marbel

BACA JUGA:Pesona Estetika Tanaman Hias, 8 Tips Merawat Bunga Anggrek Agar Tumbuh Cantik dan Sehat

Sirih marble memiliki daun yang sangat beraneka ragam, namun dominan berwarna krem dari pada hijau.

Seperti namanya, sirih gading ini memiliki corak daun seperti batu Marble sehingga jika diletakkan di dalam ruangan akan memberikan kesan elegan dan mewah.

Demikian artikel membahas tentang tanaman hias daun sirih. Semoga saja pecinta tanaman bias menjadikan referensi artikel ini untuk koleksi tanaman sirih.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: