Honda

6 Jurusan Tersulit Versi Saintek Beserta Kampus Terbaik QS WUR 2023, Jurusanmu Masuk Gak?

6 Jurusan Tersulit Versi Saintek Beserta Kampus Terbaik QS WUR 2023, Jurusanmu Masuk Gak?

6 Jurusan Tersulit versi Saintek Beserta Kampus Terbaik QS WUR 2023, Jurusanmu Masuk Gak?--Sumber: Freepik

PALEMBANG, PALPRES.COM - Terdapat 6 jurusan tersulit versi Saintek yang bisa kamu jumpai di kampus terbaik versi QS WUR 2023.

Ketika kamu mengikuti sebuah ujian untuk masuk ke perguruan tinggi, pasti gak asing dengan kelompok Saintek.

Nah, Saintek ini merupakan singkatan dari Sains dan Teknologi, jurusan ini bisa dikatakan jurusan IPA, ya.

Pada umumnya, jurusan Saintek ini mencangkup jurusan seperti matematika, kedokteran, teknik, dan masih banyak lagi.

BACA JUGA:20 PTN dengan Jurusan Ilmu Komputer Terbaik di Indonesia, Kampus TOP QS WUR 2024 Jawaranya

Ada beberapa jurusan Saintek yang dikategorikan sebagai jurusan tersulit, nih? Kamu penasaran gak?

Nah disadur dari Instagram @utbk.id, berikut ini 6 jurusan tersulit versi Saintek yang bisa kamu jumpai di kampus terbaik versi QS WUR 2023.

1. Jurusan Matematika

Pertama, ada jurusan yang kebanyakan bikin orang-orang pusing karena rumus-rumusnya, tak lain dan tak bukan jurusan matematika.

BACA JUGA:Jurusan Kuliah yang Cocok untuk Gamers, Ada di Kampus Terbaik Versi QS WUR 2024!

Sejak duduk di bangku sekolah, matematika memang sudah terkenal akan rumit dan sulitnya hitung-hitungan hingga rumus-rumusnya.

Gak hanya itu aja, ketika kuliah mengambil jurusan matematika, kamu akan belajar materi tentang analisis matematika, aktuaria, aljabar, riset operasi, komputasi, hingga geometri yang semuanya tak luput dari rumus, teori, dan tentu aja angka dan hitungan.

Kampus dengan jurusan matematika terbaik di Indonesia versi QS WUR 2023 adalah Institut Teknologi Bandung (ITB), ya.

2. Jurusan Teknik Informatika

BACA JUGA:7 Jurusan Kuliah IPA dengan Masa Depan Terjamin Untuk Perempuan, Ada di PTN Terbaik Versi QS WUR 2024

Kedua, ada jurusan teknik informatika sebagai jurusan tersulit versi Saintek.

Jurusan teknik informatika ini dituntut untuk mempelajari hal-hal yang berbau fisika, matematika, aljabar linier, dan masih banyak lagi.

Selain itu, di jurusan ini kamu juga akan mempelajari tentang perangkat lunak, teknologi komputer operasi, menganalisis matematis pengembangan, cara kerja komputer, dan lain sebagainya.

Gimana? Kamu bacanya aja udah riweh banget kan? Jadi gak heran jurusan ini masuk sebagai jurusan tersulit.

BACA JUGA:Jurusan Farmasi beserta Prospek Kerjanya, Miliki Akreditasi Unggul di Kampus QS WUR 2024?

Universitas Indonesia (UI) masuk sebagai kampus dengan jurusan teknik informatika terbaik versi QS WUR 2023.

3. Jurusan Teknik Elektro

Sebagai jurusan tertua, teknik elektro merupakan induk ilmu dari semua jurusan teknik.

Di sini, kamu akan mempelajari sulitnya hitung-hitungan di bidang teknik elektro.

BACA JUGA:Surabaya Jadi Tempat Tinggal Ideal Bagi Pelajar Versi QS Best Student Cities 2024, Apa Keunggulannya?

Gak hanya itu aja, kamu juga akan dihadapkan dengan pratikum yang berhubungan dengan rangkaian listrik yang dikenal sulit.

Jurusan teknik elektro terbaik berada di kampus  Institut Teknologi Bandung (ITB) versi QS WUR 2023.

4. Jurusan Arsitektur

Keempat, ada jurusan arsitektur yang masuk dalam kategori jurusan tersulit versi Saintek.

BACA JUGA:6 Jurusan Kuliah Cuma Ada di UGM, Kampus Terbaik QS WUR 2024, Kamu Minat?

Selain kamu harus menguasai teknik, kamu juga harus menguasai estetika dan seni, lho.

Ketika kamu masuk di jurusan ini, kamu juga harus belajar tentang desain dan rancangan kontruksi, sejarah arsitektur, teknologi bangunan, dan masih banyak lagi.

Jurusan arsitektur juga harus menuntut kamu untuk teliti dan berpikir kreatif, lho.

Kampus terbaik dengan jurusan arsitektur terbaik dipegang oleh Institut Teknologi Bandung (ITB) versi QS WUR 2023.

BACA JUGA:3 PTN Buka Jalur Mandiri Kedokteran, Gratis Uang Pangkal, Ada Kampus Terbaik QS WUR 2024

5. Jurusan Teknik Sipil

Kelima, ada jurusan teknik sipil yang masuk dalam jurusan tersulit yang memiliki prospek kerja yang menjanjikan.

Indonesia saat ini sedang dalam tahap berkembang, dengan itu otomatis pembangunan infrastruktur banyak digencar dan dilakukan.

Hal ini tentu aja akan jadi peluang besar banget untuk jurusan teknik sipil, karena lulusannya pasti akan selalu dibutuhkan.

BACA JUGA:6 Jurusan Kuliah yang Paling Diminati Perempuan, Ada di Kampus Terbaik QS WUR 2024

Nah, kampus dengan jurusan teknik sipil terbaik di Indonesia bisa kamu temukan di Institut Teknologi Bandung (ITB) versi QS WUR 2023.

6. Kedokteran

Terakhir, ada jurusan kedokteran nih yang tentunya bukan jadi rahasia umum lagi ya kalau jurusan ini memang sulit.

Tapi walaupun begitu, prospek kerja jurusan kedokteran ini memang sangat menjanjikan banget. Gak heran deh jurusan ini banyak banget peminatnya.

BACA JUGA:3 Jurusan Kuliah Diminati Banyak Laki-Laki, Ada di Kampus QS WUR 2024, Prospek Kerja Menjanjikan, Minat?

Adapun prospek kerja untuk jurusan kedokteran ini seperti membuka praktik, kerja di Rumah Sakit, Klinik Kesehatan, Puskesmas, dan masih banyak lagi.

Kampus dengan jurusan kedokteran terbaik di Indonesia diduduki oleh Universitas Indonesia (UI) versi QS WUR 2024.

Dari 6 jurusan tersulit di atas, kampus dan jurusanmu termasuk gak?*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: