Honda

Pimpin Apel Personel, Ini yang Disampaikan oleh Wakapolda Sumsel

Pimpin Apel Personel, Ini yang Disampaikan oleh Wakapolda Sumsel

Wakapolda Sumsel, Brigjen Pol M Zulkarnain SIK M Si saat memberikan arahan ke personel apel. -Humas Polda Sumsel-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Pimpin apel pagi di lapangan Mapolda Sumsel, Jalan Sudirman, Kecamatan Kemuning, Palembang. Senin 21 Agustus 2023, Wakapolda Sumsel, Brigjen Pol M Zulkarnain SIK M Si memberikan arahan ke personel apel. 

Dalam arahannya, Wakapolda mengingatkan para personel agar selalu menjaga kesehatan.

"Saya sampaikan kepada seluruh peserta apel dan personel Polda Sumsel beserta jajaran, agar selalu menjaga kesehatan dalam kehidupan sehari hari," ujar orang nomor dua di Polda Sumsel ini. 

Selain itu juga, yang tidak kalah penting yakni berolahraga dengan teratur dan menjaga pola makan. 

BACA JUGA:Status Berubah SP2D! Bansos BPNT Sembako Juli - Agustus Rp400.000 Cair Ditanggal Ini

"Kedua hal itu juga tidak kalah penting, sehingga kita harapkan kepada personel untuk rutin berolahraga dan pola makan harus menjaganya dengan baik," katanya. 

Tidak hanya itu, pastikan juga tetap menjalankan ibadah sesuai dengan keyakinan dan agama, baik saat bertugas ataupun saat tidak bertugas.

"Kita tekankan kepada personel agar menjauhi hal yang menjadi larangan agama maupun aturan selaku Abdi negara. 

Seperti minuman keras, narkoba, baik sebagai pemakai, pengedar maupun bandar," jelasnya. 

BACA JUGA:Hasan bin Tsabit Sang Penyair Islam Pembasmi Propaganda Hitam

Ia juga menegaskan, bahwa personel jangan pernah mencoba mengenal narkoba, baik memakai, mengedar, bahkan menjadi bandar. 

"Apabila personel kita terbukti telah melakukan hal tersebut, maka akan kita lakukan tindakan tegas sesuai ketentuan yang berlaku," tegas mantan Dirreskrimsus Polda Sumsel ini. 

Brigjen Pol Zulkarnain memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh personel, yang telah melaksanakan setiap kegiatan dengan penuh rasa tanggung jawab. 

"Terima kasih kepada seluruh personel atas kinerja baiknya, agar tetap bisa dipertahankan dan ditingkatkan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: humas polda sumsel