Citraland
Honda

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17 di Indosiar, Rabu 30 Agustus 2023

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17 di Indosiar, Rabu 30 Agustus 2023

Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Korea Selatan U-17 dalam laga ujicoba, Rabu 30 Agustus 2023.-pssi.org-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Jadwal siaran langsung Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan di Indosiar, Rabu 30 Agustus 2023.

Pertandingan ini akan dimainkan di Stadion Patriot mulai pukul 19.00 WIB.

Timnas Indonesia U-17 sedang dalam persiapan menghadapi Piala Dunia U-17 2023, yang berlangsung di Indonesia. 

Garuda Muda telah berlatih bersama sejak awal Juli 2023 lalu di Jakarta, Bali, Solo, dan kembali ke Jakarta.

BACA JUGA:Bocoran Daftar Pemain Timnas Indonesia Vs Turkemenistan, Egy Maulana Vikri Comeback

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti masih mencari komposisi pemain yang tepat. 

Bima Sakti baru saja merampungkan seleksi pemain di 12 kota dan mendapatkan lima pemain yang diharapkan bisa memperkuat tim.

"Kami persiapan untuk mempersiapkan hari Rabu melawan Korea Selatan. Ini pertandingan bagus buat kami, untuk mengukur lagi kualitas kami dan level kami sampai di sana," ujar Bima Sakti.

Bima Sakti sempat memanggil pemain asal klub Sao Paulo untuk membela Timnas Indonesia U-17. 

BACA JUGA:Timnas Indonesia Diminta Absen di Seluruh Turnamen AFF, Gegara Ini

Pemain tersebut adalah Welber Jardim, yang berposisi sebagai bek kanan. 

Namun, dia dipastikan absen lawan Korea Selatan.

"Welber Jardim memang izin karena memang sampe tanggal 20 Agustus saja kemarin. Memang, kualitas Welber Jardim di atas rata-rata, di atas pemain kita, dan kemungkinan besar Welber Jardim akan kami bawa untuk TC di luar negeri," kata Bima Sakti.

Pertandingan menghadapi Korea Selatan U-17 akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, pada malam ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: