RDPS
Honda

Pasar Unik di Palembang: Miliki Nama Seram dan Berada di Tengah Kuburan, Bagaimana dengan Pengunjungnya?

Pasar Unik di Palembang: Miliki Nama Seram dan Berada di Tengah Kuburan, Bagaimana dengan Pengunjungnya?

Pasar pocong salah satu pasar tradisional yang unik di Palembang karena berada di tengah kuburan dan memiliki nama yang unik.-Maps/Aby Agung-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Pasar tradisional di PALEMBANG ini terbilang unik.

Lokasi dan nama pasar ini membuat pengunjung langsung terbayang dengan hal-hal yang begitu seram.

Pasar ini sendiri telah berdiri sejak tahun 2004 lalu dan dipelopori oleh salah satu masyarakat setempat.

Nama uniknya, Pasar Pocong.

BACA JUGA:Pasar Unik di Sumatera Utara: Berada di Tengah Hutan, Belanja Tidak Pakai Uang

Dengan nama tersebut tentu saja membangkitkan dengan hal-hal yang seram.

Mengingat pocong adalah makhluk mistis dalam budaya Indonesia.

Namun pasar ini bukanlah tempat yang penuh misteri atau menyeramkan seperti yang mungkin terbayangkan dari namanya. 

Sebaliknya, Pasar Pocong adalah pasar yang berfungsi sepenuhnya sebagai tempat jual beli yang berlokasi di tengah-tengah kawasan pemakaman di Kota Palembang.

BACA JUGA:Pasar Unik di Tengah Hutan Kabupaten Wonosobo, Kental Nuansa Jawa, Belanja Pakai Batok Kelapa

Ketika pasar ini pertama kali dibuka, banyak masyarakat yang merasa khawatir bahwa barang dagangan mereka tidak akan laku karena lokasinya yang terletak di tengah kuburan. 

Namun, kenyataannya, meskipun berada di antara makam-makam, Pasar Pocong tetap berfungsi sebagai pasar tradisional seperti pasar-pasar pada umumnya.

Pedagang di pasar ini menjual berbagai jenis barang.

Termasuk sayur-sayuran, buah-buahan, daging, perabot rumah tangga, dan barang-barang kebutuhan sehari-hari lainnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: