Honda

Ngapain Ke Gunung Bromo? Inilah 2 Tempat Prewedding Terbaik di Sumatera Selatan, Tiket Masuknya Juga Murah

Ngapain Ke Gunung Bromo? Inilah 2 Tempat Prewedding Terbaik di Sumatera Selatan, Tiket Masuknya Juga Murah

Ilustrasi taman bunga yang cocok untuk prewedding di Sumatera Selatan-Net-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Belakangan ini heboh calon pengantin yang menjadi penyebab kebakaran ketika melakukan prewedding di Gunung Bromo hingga rugi besar.

Bagi anda yang ingin mendapatkan prewedding yang bagus ternyata tidak harus pergi ke Gunung Bromo.

Terkhusus bagi warga Sumatera Selatan, ada 2 tempat wisata yang cocok dijadikan lokasi prewedding dimana aksesnya mudah karena di pusat kota.

Pertama adalah Danau Kasih Sayang di Cemerlang Asri Resort yakni Jalan Depati Hasyim Kuripan Bebas, Kecamatan Pagaralam Utara, Kota Pagaralam.

BACA JUGA:Motor Bebek Paling Irit, New Yamaha Sirius Fi 2023 Cuma Rp11 Jutaan, Honda Makin Terdesak?

Jarak tempuhnya hanya 15 menit dari alun-alun dengan harga tiket masuk Rp5.000 dan biaya parkir mobil Rp10.000 dengan tempat yang lumayan luas.

Di sana ada taman bunga berwarna-warni dengan ditengah-tengahnya terdapat sungai kecil yang bisa digunakan untuk berendam oleh anak-anak.

Tapi jika sedang musim kemarau, airnya akan surut sehingga pengunjung hanya bisa melewatinya dan tidak bisa berendam.

Di Danau Kasih Sayang ini, pengunjung bisa mengambil prewedding di danaunya yang dipinggirnya terdapat vila dan banyak perahu.

BACA JUGA:Harganya Rp30 Jutaan, Mesin Suzuki Karimun Bekas Ini Masih Sip!

Bagi mereka yang berani, bisa juga naik perahu untuk bisa sampai ke tengah danau dengan biaya sewa Rp10.000 per orang dan bisa naik sepuasnya.

Anda disarankan untuk datang ke tempat wisata ini saat cuaca sejuk agar nyaman berjalan-jalan dan tidak merasa panas karena di luar ruangan.

Lokasi kedua yang menjadi tempat wisata untuk prewedding di Sumatera Selatan yakni Taman Bunga Celosia Springhill dengan harga tiket masuk Rp10.000.

Taman ini berlokas di Jalan Letjen TNI Dr H Ibnu Sutowo Talang Kelapa Alang-Alang Lebar, Kota Palembang atau hanya 25 menit dari Jembatan Ampera.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: