Honda

Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil Tinjau Kebun Milenial Farming Park Kodim 0406 Lubuklinggau

Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil Tinjau Kebun Milenial Farming Park Kodim 0406 Lubuklinggau

Kunjungan Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil di Milenial Farming Park Kodim 0406 Lubuklinggau --

LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM- Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil beserta rombongan dengan didampingi Penjabat (Pj) Wali Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa melakukan kunjungan kerja (kunker) dengan meninjau Kebun Milenial Farming Park milik Kodim 0406 Lubuklinggau di Kelurahan Rahma, Kecamatan Lubuklinggau Selatan, Kota Lubuklinggau.

Nampak Hadir, Ketua DPRD Lubuklinggau, H Rodi Wijaya, Dandim 0406 Lubuklinggau Letkol Kunto Adi Setiawan, Kapolres Lubuklinggau, AKBP Indra Arya Yudha, Staf Ahli Wali Kota Lubuklinggau Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, H Hendri.

Penjabat (Pj) Wali Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa dalam kesempatan itu mengatakan sinergi antara Pemkot Lubuklinggau dengan Forkopimda dalam menjalankan roda pemerintahan serta menjaga kondusifitas masyarakat Kota Lubuklinggau telah terjalin sejak lama. 

Pemkot Lubuklinggau sambungnya menyampaikan apresiasi terhadap Pangdam II Sriwijaya yang sudah bersedia berkunjung ke Kota Lubuklinggau sekaligus meninjau hasil kerja Kodim 0406 bersama forkopimda Kota Lubuklinggau.

BACA JUGA:Pemkot Lubuklinggau Bentuk Kelurahan Kadarkum, Ini Tujuan yang Ingin Dicapai

"Selamat datang kepada Bapak Pangdam beserta istri, semoga pengalaman kunjungan ke Kota Lubuklinggau dapat berkesan dan nantinya dapat kembali lagi ke Kota Lubuklinggau,” ucapnya. 

Pangdam II Sriwijaya, Mayjen TNI Yanuar Adil juga memberikan apresiasi kepada Kodim 0406 dan Forkopimda Kota Lubuklinggau yang selalu bekerjasama demi kemajuan dan kepentingan masyarakat Kota Lubuklinggau. 

Terkait stunting, TNI sudah melaksanakan banyak sekali kegiatan upaya penanggulangan dan pencegahan, melalui dapur masuk sekolah, pemberian bantuan dan lain sebagainya. 

Pangdam juga mengingatkan kepada para anggota TNI dan Polri tentang netralitas saat Pemilu mendatang.

BACA JUGA:Pangdam ll Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil Senang Melihat Kekompakan Forkopimda di MLM

"Kalau ada purnawirawan yang kampanye pake atribut TNI atau Polri, tugas kita TNI yang mengingatkan kepada pihak terkait,” tegasnya. 

Acara dilanjutkan dengan pemberian bantuan kepada masyarakat Kota Lubuklinggau dan sekitarnya.

Turut hadir, Forkopimda, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Camat dan Pejabat Pemkot Lubuklinggau yang sempat hadir. (frs)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: