Citraland
Honda

Pj Bupati Muba Bermalam di Kecamatan Lalan, Usai Seharian Padamkan Api Karhutbunlah

Pj Bupati Muba Bermalam di Kecamatan Lalan, Usai Seharian Padamkan Api Karhutbunlah

Pj Bupati Bersama Dandim 0401 Muba Melakukan Penyemprotan Pada Titik Api yang Terbakar di Kecamatan Lalan.-Kominfo Muba For Palpres.com-

MUBA,PALPRES.COM- Pj Bupati Muba Drs Apriyadi Msi bersama Dandim 0401 Muba melakukan pemadaman secara langsung di lokasi titip kebakaran hutan, kebun dan lahan (karhutbunlah) di Kecamatan Lalan. Seharian melakukan pemadaman, Senin 9 Oktober 2023.

Alhasil Pj Bupati Muba Drs Apriyadi didampingi jajarannya menginap di Kecamatan Lalan.

"Hot spot yang terpantau ini dominan di lokasi lahan gambut dan kita akui saat ini di lokasi pemadaman api kita kesulitan air dan menembus masuk lokasi yang harus dipadamkan," ungkap Pj Bupati Apriyadi Mahmud. 

Ia merinci, hasil peninjauan di udara diestimasikan sudah hampir mencapai 1000-1500 hektar hutan yang terbakar. 

BACA JUGA:Si Dokes Polres Muba Bagi-Bagi Vitamin dan Masker Bagi Seluruh Personil, Ini Tujuannya

BACA JUGA:80 KPM di Muba Dapat Bantuan Usaha Ekonomi Produktif dari Sumatera Selatan, Ini Barang yang Didapatkan

"Saat ini kami terus berjuang ekstra memadamkan api, lokasi tempat terbakar ini adalah lokasi hutan," bebernya. 

Mantan Kadinsos Pemprov Sumsel ini juga menambahkan, saat ini juga proses pemadaman api kekurangan pemadaman dari udara menggunakan helikopter atau water boombing. 

"Saat ini seluruh tim di lapangan dari jajaran TNI, Polisi, dan pihak perusahaan sekitar ekstra juga melakukan penyiraman di daerah terdekat yang tidak terbakar, guna meminimalisir penyebaran api," ucapnya.

Lanjutnya, ia juga menginstruksikan perangkat desa dan Kecamatan untuk partisipatif aktif dalam meminimalsir meluasnya karhutbunlah. 

BACA JUGA:Polemik Perbatasan Muba dan Muratara Diharapkan Selesai, Jangan Sampai Hal Ini Terjadi

BACA JUGA:Stop KDRT, Pemkab Muba Adakan Sosialisasi Pencegahan dan Penanganan KDRT, Inilah Pesertanya

"Imbau warga untuk selalu waspada dan antisipasi selalu penyebaran api, karena ini sangat cepat apinya meluas," ungkap dia. 

Sementara itu, Dandim 0401 Muba Letkol Inf Erry Dwianto SPsi MHan mengaku saat ini jajaran Dandim 0401 Muba terus melakukan upaya ekstra pemadaman api di lokasi bersama tim di lapangan dari Polisi serta perusahaan sekitar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: