Honda

Bek Swansea City Nonton Laga Timnas Indonesia di SUGBK, Sinyal Jadi Dinaturalisasi

 Bek Swansea City Nonton Laga Timnas Indonesia di SUGBK, Sinyal Jadi Dinaturalisasi

Bek Swansea City nonton laga Timnas Indonesia di SUGBK, sinyal jadi dinaturalisasi!-Instagram/@nathantjoeaon-

JAKARTA, PALPRES.COM - Bek Swansea City Nathan Tjoe-A-On menyaksikan langsung pertandingan Timnas Indonesia menjamu Brunei Darussalam dalam leg pertama babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Kamis 12 Oktober 2023 malam WIB, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.

Ia terlihat berada di tribun VIP Timur bersama Presiden Joko Widodo, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir

Ini pertanda, ia menjadi calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia berikutnya.

Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir blak-blakan bicara tentang Nathan Tjoe-A-On. 

BACA JUGA:Timnas Indonesia Hancurkan Brunei Darussalam, Dimas Drajad Terpilih Man of The Match

Ia mengaku berencana menaturalisasi bek klub kasta kedua Liga Inggris, Swansea City.

Ditonton Nathan Tjoe-A-On, Timnas Indonesia mengamuk. 

Skuad Garuda membantai Brunei Darussalam dengan setengah lusin gol tanpa balas.

"Mudah-mudahan Nathan Tjoe-A-On mau menjadi Merah Putih," ujar Erick Thohir usai pertandingan.

BACA JUGA:Jalan Terjal Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026, Tambah Pemain Naturalisasi Lagi?

Ia yakin, bek kiri yang baru berusia 21 tahun itu mau dinaturalisasi untuk membela Timnas Indonesia. 

Bersedia datang jauh-jauh dari Inggris untuk menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia adalah buktinya. 

Nathan, kata Erick, sudah dikenalkan dengan Jokowi di SUGBK. 

Bersama ibu negara, Iriana Jokowi, presiden berusia 62 tahun itu menjadi saksi kehebatan Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Rafael Struick dan Marselino Ferdinan Hanya Jadi Penonton Saat Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam, Mengapa?

"Nathan Tjoe-A-On serius. Kalau tidak, tidak datang dia dengan ayahnya. Kalau tidak serius, tidak dikenalkan dengan Presiden," kata Erick Thohir.

Nathan Tjoe-A-On adalah pemain Swansea City. 

Pemain yang biasa beroperasi di pos bek kiri dan tengah ini, baru bergabung di klub Liga Inggris tersebut.

Tepatnya pada bursa transfer pemain musim panas.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Bakal Menggila Lawan Brunei Darussalam, Shin Tae-yong Minta Pemainnya Lakukan Ini

Sebelumnya, ia merupakan punggawa Excelsior, klub Belanda.  

Sayangnya di musim ini, Nathan belum mendapat kesempatan bermain di Championship, kasta kedua Liga Inggris.

Nathan merupakan pemain keturunan Indonesia.

Darah Indonesia mengalir ari kakeknya yang asli kota Semarang, Jawa Tengah.

Pemain ini masih berusia 21 tahun.

"Dia bisa bermain di bek kiri, bek tengah kiri, dan bisa bermain di bek tengah juga," imbuh Erick Thohir.

Erick menjelaskan, kehadiran pemain-pemain naturalisasi tak lepas dari keinginan menembus Piala Dunia 2026 yang menghadirkan jatah hingga delapan timnas dari kawasan Asia.

"Kita memerlukan 2x11 pemain tim senior yang sama levelnya. Kalau kita mau terus lebih baik lagi karena kompetisi akan makin tinggi, pertandingan akan makin berat, semua negara juga ingin [masuk Piala Dunia]," ucap Erick.

"Karena, ingat, jatah Asia kan 8 setengah. Siapa yang enggak kepingin," ucapnya menambahkan.

Dengan bakal bergabungnya Nathan, makin banyaklah pemain naturalisasi asal Eropa di Timnas Indonesia.

Sejak dilatih oleh Shin Tae-yong, Indonesia memiliki sederet pemain naturalisasi yang kerap dimainkan, seperti Sandy Walsh, Jordi Amat, Rafael Struick, Ivar Jenner, Shayne Pattynama, Marc Klok, hingga Elkan Baggott.

Belakangan santer pula nama lain yang juga diincar menjadi penggawa Timnas Indonesia, yakni Jay Idzes. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: