Ramadhan Sananta Jadi Starter di Laga Timnas Indonesia vs Irak? Ini Kata Shin Tae-yong
Ramadhan Sananta akan menjadi andalan Shin Tae yong di lini depan Timnas Indonesia-IG/@m.ramadhansn-
PALEMBANG.PALPRES.COM - Ramadhan Sananta menunjukkan penampilan yang gemilang, di dua laga pertemuan antara Timnas Indonesia dengan Brunei Darussalam.
Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, walaupun menjadi super sub dan diturunkan di babak kedua, Ramadhan Sananta mampu menunjukkan penamilan terbaiknya.
Ramadhan Sananta selalu berhasil mencetak gol di dua laga tersebut.
Pada leg pertama, dia berhasil mencetak 2 gol. Sedangkan satu gol berhasil dicetak pada leg kedua.
BACA JUGA:Pemain Jebolan Liga Belanda Lempar Kode Ingin Bela Timnas Indonesia
BACA JUGA:3 Daerah yang Memiliki Penduduk Termiskin di Sulawesi Tengah, Ada yang Dikenal Daerah Bersejarah
Menurut catatan, dari enam caps yang dijalani Ramadhan Sananta bersama Timnas Indonesia, semuanya dimulai dari bangku cadangan.
Termasuk di dua laga melawan Brunei Darussalam di babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Walaupun Ramadhan selalu memulai laga dari bangku cadangan, dia berhasil menunjukkan kelasnya sebagai seorang striker ganas.
Tiga gol berhasil dicetak Ramadhan Sananta di dua laga kemaren.
BACA JUGA:Bikin Bangga, Google Doodle Tampilkan Makanan Indonesia Papeda, Ini Alasan, Sejarah dan Resepnya!
Di leg pertama, dia hanya bermain selama 32 menit namun berhasil mencetak dua gol.
Sedangkan di leg kedua, dia bermain selama 29 menit dan mencetak satu gol ke gawang Brunei Darussalam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: