Honda

Keindahannya Sungguh Aduhai! 7 Tempat Wisata Alam di Sumsel Ini Cocok Untuk Healing

Keindahannya Sungguh Aduhai! 7 Tempat Wisata Alam di Sumsel Ini Cocok Untuk Healing

Keindahannya Sungguh Aduhai! 7 Tempat Wisata Alam di Sumsel Ini Cocok Untuk Healing--Beauty of Indonesia

PALEMBANG, PALPRES.COM- Ada 7 tempat wisata alam yang cocok untuk healing di Sumatera Selatan (Sumsel).

Tak hanya kaya akan budaya dan kuliner, ternyata Sumsel juga memiliki berbagai tempat wisata yang menarik.

Diantaranya ada tempat wisata bersejarah hingga tempat wisata alam.

Ada banyak sekali tempat wisata alam yang memesona di provinsi ini yang cocok untuk bersantai atau healing.

BACA JUGA:Masjid Megah di Medan Ini Bernilai Bersejarah, Dibangun oleh Pedagang Arab dari Hadramaut Yaman

Dilansir dari berbagai sumber, berikut sejumlah tempat wisata alam yang bikin nyaman di Sumatera Selatan.

1. Taman Bunga Celosia Spring Hill

Tempat wisata alam pertama yang bisa kamu kunjungi di Sumsel adalah Taman Bunga Celosia Spring Hill.

Taman ini merupakan tempat wisata di Palembang, yang menampilkan beragam bunga-bunga berwarna cerah.

BACA JUGA:Harus Banyak Minum Air Putih, Daerah di Sumatera Selatan Ini Terpantau Suhu Terpanas, Berikut Daftarnya

Salah satu bunga yang ditanam di sini adalah bunga celosia yang berusia 4,5 bulan.

Selain itu, terdapat berbagai fasilitas seperti miniatur rumah kincir angin, ayunan.

Replika kupu-kupu raksasa, taman hati, miniatur jembatan, jembatan warna-warni, dan masih banyak spot foto lainnya.

Buat kamu yang tertarik berkunjung, Taman Bunga Celosia berada di jalan masuk Perumahan Sring Hill Perumnas Talang Kelapa.

BACA JUGA:7 Jenis Perkutut Katuranggan Pembawa Rezeki, Kenali Ciri-cirinya

2. Air Terjun Lematang Indah

Air Terjun Lematang Indah adalah salah satu tempat wisata alam yang tak boleh dilewatkan.

Lokasinya berada di Kecamatan Dempo Selatan Kora Pagar Alam.

Suara gemuruh air yang jatuh dari ketinggian akan membuat pengunjung merasa damai.

BACA JUGA:4 Tempat Makan di Palembang yang Pernah Dikunjungi Presiden Jokowi, Terungkap Ini Menu yang Dipesan!

Bahkan, pengunjung juga dapat menjelajahi area sekitar air terjun, dengan keindahan alam yang terbentang di sepanjang jalan yang bisa memanjakan mata.

Pengunjung dapat merasakan asrinya suasana di sekitar pepohonan hijau, tebing-tebing kokoh serta bukit yang sangat cantik.

3. Air Terjun Bidadari

Air Terjun Bidadari termasuk ke dalam salah satu tempat wisata alam, yang lokasinya berada di Jalan Letnan Alamsyah, Karang Dalam, Pulau Pinang, Kabupaten Lahat.

BACA JUGA:5 Tempat Makan Masakan Sunda Paling Nikmat di Palembang, Harga Murmer Bikin Nambah 2 Porsi!

Di sini tersedia pemandangan yang mengagumkan dari air terjun yang sangat tinggi dan asri.

Air terjun ini dikelilingi oleh hutan tropis dengan sebuah kolam alami.

Maka dari itu, tak heran jika Ar Terjun Bidadari menjadi tempat wisata, yang cocok untuk merenung dan bersantai mencari ketenangan alam.

4. Wisata Air Terjun Kedung Tinggi

BACA JUGA:Kampung Terpencil di Puncak Gunung Gedong Wonogiri, Hanya Ada 5 Rumah, Konon Tempat Pesugihan

Tempat wisata air terjun berikutnya adalah Air Terjung Kedung Tinggi, yang berjarak sekitar 30 kilometer dari Palembang.

Air terjun di sini cukup tinggi dengan ketinggian yang mencapai 60 meter, dengan banyaknya pemandangan alam yang menenangkan.

Bahkan air terjun di sini sangat jernih.

Tak hanya itu, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan dengan latar Gunung Dempo.

BACA JUGA:5 Tempat Makan Nasi Gudeg Paling Enak di Palembang, Legit Gurihnya Bikin Mau Tambah 2 Piring!

Untuk sampai di air terjun ini, pengunjung perlu melalui jalan yang berkelok dan menanjak.

Jadi perlu hati-hati untuk dapat tiba di sana.

5. Wahana Arung Jeram Sungai Manna

Selain air terjun, ada juga tempat wisata yang menyediakan wahana arung jeram.

BACA JUGA:10 Juta Penerima Bansos PKH Bersiap, BLT Tambahan El Nino Rp400.000 Segera Dibagikan Jokowi

Tempat wisata tersebut bernama Arung Jeram Sungai Manna yang berjarak 40 kilometer dari Kota Pagar Alam.

Bagi kamu yang ingin memiliki pengalaman menegangkan dengan bermain arung jeram. 

Kamu wajib mengunjungi Sungai Manna ini.

Bahkan, terdapat juga keindahan alam yang tak boleh dilewatkan, yakni hamparan sawah hijau yang sangat menenangkan.

BACA JUGA:Cek Jadwal Penyaluran Bansos PKH dan BPNT Tahp 5 di Link Ini, Ada Bantuan Pangan Bertambah?

6. Bird Park

Bird Park menjadi tempat wisatanya para penggemar burung dan alam. 

Taman ini merupakan rumah bagi berbagai jenis burung yang cantik dan eksotis. 

Lokasinya berada di Jalan Gubernur H Bastari, Jakabaring, yang juga bisa membuat pengunjung berjalan-jalan di tengah-tengah burung-burung ini yang hidup dalam keadaan bebas. 

BACA JUGA:Daftar 10 Tanaman Hias Paling Populer di Tahun 2023, Cek Jenis dan Harganya ya!

Terdapat lebih dari 200 jenis burung yang terawat dengan baik.

Oleh karena itu, tempat wisata ini menjadi tempat yang sempurna, untuk mengajarkan anak-anak tentang keanekaragaman burung dan hewan di dalamnya.

7. Danau Ranau

Danau ini merupakan tempat wisata yang terbentuk karena letusan Gunung Dempo. 

BACA JUGA:5 Tempat Nongkrong Terkece di Palembang, Wifi Gratis Cocok Untuk Nugas dan Nongki Bareng Bestie!

Berada di Ogan Komering Ulu, Danau Ranau dapat menjadi pilihan destinasi untuk bersantai, memancing, dan menikmati keindahan alam.

Bahkan, pengunjung juga dapat menikmati keindahan dari danau dengan menyewa perahu.

Tak hanya itu, tersedia juga area untuk memancing bagi para pengunjung. 

Karena terdapat berbagai jenis ikan air tawar.

BACA JUGA:Ini 5 Hal Wajib yang Harus Kamu Siapkan Sebelum Kuliah di Luar Negeri

Itulah ketujuh tempat wisata alam yang wajib kamu kunjungi, ketika ingin healing atau menikmati ketenangan alam dengan keindahan yang memukau.

Apakah kamu tertarik mengunjungi salah satu tempat di atas?

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: