Pemain Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U17 2023 Dapat Kritikan, Bima Sakti: Silakan ke Kami Saja!
Pelatih Bima Sakti pasang badan bela pemain Timnas Indonesia U17 yang banyak mendapatkan kritik atas penampilan mereka di Piala Dunia U17 2023-pssi.org-
PALEMBANG.PALPRES.COM – Pelatih Bima Sakti menegaskan jika para pemain Timnas Indonesia U17 yang berlaga di Piala Dunia U17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya tak layak mendapat tekanan berlebih dari suporter sepakbola di Tanah Air.
Bima Sakti yang dipercaya menjadi pelatih Timnas Indonesia U17 pun akhirnya pasang badan.
Pasalnya banyak pihak di media sosial yang menyoroti dan memberikan kritikan atas buruknya stamina para pemain Timnas Indonesia U17 dalam laga perdana melawan Ekuador, Jumat 10 November 2023 lalu.
"Kalau pun mau mengkritik dan maki-maki biar ke kami pelatihnya saja.
BACA JUGA:Burn-Out, 2 Pemain Timnas Indonesia U17 Tumbang di Laga Perdana Jadi Sorotan FIFA
BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Menanti Aksi Amar Brkic di Laga Timnas Indonesia U17 vs Tim Panama U17?
Tidak apa-apa," tegas Bima Sakti membela para anak asuhnya.
"Tapi, untuk para pemain Timnas Indonesia U17 ini, mereka ingin dukungan yang positif," pinta Bima Sakti.
Selaku pelatih, Bima Sakti merasa jika para pemain Timnas Indonesia U17 saat ini belum layak mendapatkan tekanan berlebihan dari para suporter karena rata-rata usia para pemain masih 17 tahun.
Tak bisa dipungkiri, penampilan para pemain Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U17 2023 dimulai dengan baik.
BACA JUGA:Ingin Raih Poin Penuh, Arkhan Kaka dkk Pantang Remehkan Panama
BACA JUGA:Amar Brkic Sembuh dari Diare, Siap Bela Timnas Indonesia Lawan Panama di Piala Dunia U17 2023
Skuad Garuda Muda mampu mengimbangin permainan khas Amerika Latin yang ditunjukkan para pemain Tim Ekuador U17.
Hasil imbang 1-1 didapat Timnas Indonesia U17 saat menghadapi Tim Ekuador U17 dalam laga pertama Grup A.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: