Citraland
Honda

Wisata Alam Ini Banyak Diserbu Warga Empat Lawang, Cocok untuk Healing Akhir Tahun

Wisata Alam Ini Banyak Diserbu Warga Empat Lawang, Cocok untuk Healing Akhir Tahun

ALAM: Wisata alam Ayek Pacar,Kecamatan Jarai, Kabupaten Lahat-Foto: Anita-Palpres

Lokasinya memang berada di Kabupaten Lahat tepatnya di Desa Serambi, Kecamatan Jarai, meski di luar Kabupaten Empat Lawang namun Warga Empat Lawang banyak yang berduyun-duyun pergi menikmati pemandangan alam di Ayek Pacar ini.

Seperti halnya salah seorang pengunjung dari Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, Ririn mengatakan lokasi wisata alam Ayek Pacar terbilang dekat dengan Empat Lawang.

BACA JUGA:5 Wisata Alam di Muara Enim, Lengkap Ada Wisata Penuh Tantangan hingga Air Terjun Tertinggi di Sumsel

BACA JUGA:3 Objek Wisata Alam Terpopuler di Yogyakarta, Liburan Tahun Baru Wajib Kesini, Harga Tiket Mulai Rp3.000 Aja

"Lokasinya cukup dekat dengan Empat Lawang, oleh karena itu saya bersama teman-teman datang ke Ayek Pacar," kata Ririn kepada Palpres.com.

Ini baru pertama kali Ririn dan teman-temannya berwisata ke Ayek Pacar.

Setelah melihat pemandangan dari Ayek Pacar yang sangat indah, kolam ikan yang berisi ikan-ikan sangat besar.

Bendungan pemandian yang airnya sangat jernih, bunga-bunga menghiasi pinggiran air.

BACA JUGA:Eksotis dan Menenangkan, Inilah 7 Tempat Wisata Alam di Bengkulu yang Ajib Dikunjungi Liburan Akhir Tahun

BACA JUGA:Bingung Liburan Akhir Tahun Kemana? 3 Wisata Alam Terbaik di Palembang dan Sekitarnya, Bisa Jadi Rekomendasi!

Pondok-pondok tempat makan di pinggiran kolam, semua sangat indah dan memanjakan mata pengunjung.

"Setelah melihat ini semua, saya memutuskan untuk datang kembali ke Ayek Pacar pada libur akhir tahun nanti," ucap Ririn.

Di tempat sama, Yoga temannya Ririn juga merasakan hal yang sama.

Sama-sama terpikat dengan keindahan alam wisata Ayek Pacar ini.

BACA JUGA:20 Menit dari Tugu Empat Lawang, Ada Wisata Alam Pantai yang Ramai saat Weekend

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: