Honda

Aesthetic dan Instagramable! Ini 5 Spot Wisata di Kota Tua Jakarta yang Bisa Dikunjungi Libur Tahun Baru

Aesthetic dan Instagramable! Ini 5 Spot Wisata di Kota Tua Jakarta yang Bisa Dikunjungi Libur Tahun Baru

Aesthetic dan Instagramable! Ini 5 Spot Wisata di Kota Tua Jakarta yang Bisa Dikunjungi Libur Tahun Baru--Kolase

PALEMBANG, PALPRES.COM- Ini 5 spot wisata yang bisa kamu kunjungi di Kota Tua Jakarta yang sarat dengan nilai sejarah saat libur tahun baru.

Merencanakan suatu liburan sering dilakukan oleh sebagian orang, yang ingin melakukan refreshing atau healing sejenak dari lelahnya pekerjaan atau pikiran.

Kamu bisa mengunjungi banyak destinasi wisata, baik itu mengunjungi alam yang indah, atau hanya sekedar ke tempat-tempat wisata yang sederhana.

Untuk itu, ketika bosan dengan wisata yang bernuansa modern, kamu bisa mengunjungi salah satu tempat wisata yang memiliki banyak sejarah. 

BACA JUGA:Lepas Penat Akhir Tahun, 3 Wisata Terbaik di Banyuwangi Ini Bisa Jadi Rekomendasi

Salah satunya ialah Kota Tua di Jakarta atau Old Batavia.

Kota Tua Jakarta merupakan sebuah destinasi wisata yang sangat ikonik di Ibu Kota. 

Kawasan ini telah ada sejak zaman kolonial Belanda dan mendapat julukan "Permata Asia" atau "Ratu dari Timur" pada abad ke-16.

Di kawasan ini terdapat berbagai macam bangunan tua yang masih sangat terawat dan sarat akan nilai sejarah.

BACA JUGA:10 Tempat Wisata Instagrammable di Bandung, Nomor 1 Oanik di Kota Bandung

Tentunya akan memberikan edukasi bagi setiap pengunjung.

Kamu dan keluargamu bisa mengunjungi Kota Tua Jakarta sebagai liburan di akhir pekan. 

Selain mengisi waktu luang, kamu juga bisa mempelajari sejarah-sejarah masa kolonial dan peninggalan para pahlawan di kawasan tersebut. 

Tak hanya terdapat bangunan-bangunan peninggalan kolonial.

BACA JUGA:Libur Akhir Tahun Asyiknya ke 5 Tempat Wisata Menarik di Lampung, Cocok untuk Liburan Bersama Keluarga

Di sini juga kamu bisa berburu foto-foto keren untuk kamu yang pecinta fotografi dan berswafoto bersama keluarga atau kerabat, lho

Di Kota Tua Jakarta, kamu juga bisa melakukan banyak aktivitas.

Seperti bermain sepeda ontel, mencicipi jajanan khas Jakarta dan masih banyak lagi.

Lalu, apa saja 5 spot wisata yang bisa kamu kunjungi di Kota Tua Jakarta? Yuk, simak rangkumannya:

BACA JUGA:10 Tempat Wisata Alam di Indonesia yang Jarang Dikunjungi Wisatawan, Cocok untuk Healing Saat Liburan Nataru

1. Museum Fatahillah

Museum satu ini menjadi ikon dari wisata Kota Tua Jakarta yang wajib kamu kunjungi. 

Museum Jakarta atau yang dikenal dengan Museum Fatahillah ini memiliki luas lebih dari 1.300 meter persegi. 

Dulunya, Museum Fatahillah adalah Balai Kota Batavia yang didirikan pada tahun 1707-1710 atas perintah Gubernur Jenderal Joan van Hoorn. 

BACA JUGA:5 Tempat Wisata Terbaru di Palembang, Harga Tiketnya Murah Banget, Ini Alamatnya

Jika berkunjung kesini, kamu akan disuguhkan dengan berbagai koleksi yang ada di museum ini. 

Misalnya kamu akan melihat ruangan-ruangan pengadilan dan ruang bawah tanah yang digunakan sebagai penjara. 

Selain itu, saat mengunjungi museum ini kamu akan disajikan informasi terkait perjalanan sejarah Kota Jakarta.

Seperti replika peninggalan masa Tarumanegara dan Pajajaran, penggalian arkeologi di Jakarta, hingga ada mebel antik mulai dari abad ke-17 sampai 19. 

BACA JUGA:Liburan Tahun Baru Saatnya Kunjungi 6 Wisata Religi Lintas Agama Terkenal di Yogyakarta,Batin Tenang Hati Adem

Seiring dengan berjalannya waktu, di museum ini telah ditambahkan berbagai koleksi sejarah lainnya untuk meningkatkan daya tarik pengunjung. 

Untuk berwisata kesini, kamu bisa membeli tiket seharga Rp5.000 per orang untuk dewasa, Rp3.000 per orang untuk mahasiswa dan Rp 2.000 per orang untuk anak-anak atau pelajar.

2. Taman Fatahillah

Bagi kamu yang tidak ingin masuk ke dalam museum, kamu masih bisa kok untuk menikmati suasana Kota Tua Jakarta dari Taman Fatahillah.

BACA JUGA:Liburan Akhir Tahun Asyiknya ke 6 Tempat Wisata di Gorontalo, Panorama Memukau Suasananya Bikin Adem

Kawasan ini sangat ikonik, sebab dari sini akan terlihat jelas Museum Fatahillah dari depan. 

Karena itulah ada banyak orang yang mengabadikan momen di dengan latar belakang gedung bergaya neo klasik tersebut. 

Di kawasan ini juga kamu bisa menyewa sepeda ontel dan mengelilingi wisata Kota Tua yang akan menjadi pengalaman tak terlupakan. 

Di bagian pekarangannya, terbuat dari susunan konblok. 

BACA JUGA:5 Tempat Wisata yang Menakjubkan dan Menantang di Muratara, Banyak Spot Foto Menarik dan Instagramable

Lalu, ada sebuah kolam dengan desain yang berkubah dan unik di halaman depan. 

Jika kamu melihat ke bagian atap utama musem tersebut, akan terlihat penunjuk arah mata angin yang ikonik.

3. Pelabuhan Sunda Kelapa

Apakah kamu pernah mendengar penggalan lagu "nenek moyangku seorang pelaut"? 

BACA JUGA:4 Destinasi Wisata Alam Paling Hits di Kabupaten Musi Rawas Utara, Nomor 2 Gua Napalicin

Jika iya, lagu tersebut memang benar menggambarkan kejayaan maritim Nusantara yang bisa kamu temukan di salah satu objek wisata Kota Tua di Jakarta. 

Pelabuhan Sunda Kelapa merupakan pelabuhan yang tersibuk karena memegang peran yang sangat penting sebagai tempat berlabuhnya kapal-kapal besar perdagangan. 

Pelabuhan ini juga termasuk sebagai salah satu pelabuhan tertua di Indonesia. 

Pelabuhan Sunda Kelapa sebagai tempat lintas perdagangan yang sudah ada sejak zaman Kerajaan Tarumanegara, lho. 

BACA JUGA:Tempat Wisata Terbaru dan Populer di Mojokerto! Rekomendasi Buat Ngisi Libur Akhir Tahun Kamu

Ketika berkunjung kesini, kamu akan disuguhkan pemandangan kapal-kapal pinisi yang sangat megah dan bersandar di Pelabuhan Sunda Kelapa. 

Untuk berwisata kesini, kamu hanya akan merogoh kocek sebesar Rp3.000 per orang saja, lho. Pelabuhan ini berlokasi di Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.

4. Toko Merah

Spot wisata selanjutnya yang bisa kamu kunjungi saat berada di Kota Tua Jakarta ialah Toko Merah. 

BACA JUGA:Mau Liburan Nataru Naik Motor? Ini 7 Hal yang Perlu Kamu Persiapkan, Wajib Catat!

Bangunan yang diklaim sebagai bangunan tertua di Kota Jakarta ini terkenal akan warna bangunannya yang merah mencolok. 

Bangunan ini sering dijadikan sebagai tempat untuk berfoto-foto oleh para pengunjung. 

Dulunya, ada yang mengatakan jika bangunan ini difungsikan sebagai toko milik warga Tionghoa, yaitu Oey Liauw Kong pada pertengahan abad ke-19. 

Namun ada juga yang mengatakan jika nama "Toko Merah" tersebut diambil karena peristiwa Geger Pacinan yang menyebabkan banyak warga Tionghoa mati dibunuh dan hanyut di Kali Besar. 

BACA JUGA:7 Rekomendasi Destinasi Wisata Libur Nataru di Jember, Salah Satunya Berwisata Sambil Petik Durian

Warna air di kali itu pun berubah menjadi warna merah karena darah. 

Arsitektur bangunan ini memiliki gaya zaman kolonial yang terlihat jelas di jendela-jendelanya yang tinggi. Toko Merah berlokasi di Jl. Kali Besar Barat No. 11, Pinang Siang, Roa Malaka, Kec. Tambora, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. 

Untuk berwisata kesini kamu tidak perlu membayar tiket dan buka dari Senin sampai Minggu jam 08.00–22.00 WIB.

5. Jembatan Kota Intan

BACA JUGA:Rekomendasi Kemenparekraf, Inilah 7 Tempat Wisata di Pagaralam Harus Dikunjungi Pas Libur Nataru

Spot wisata terakhir yang bisa kamu kunjungi di kawasan Kota Tua Jakarta adalah Jembatan Kota Intan. 

Jembatan dengan nama lain Engelse Burg ini menjadi jembatan tertua di Indonesia yang dibangun pada masa pemerintahan VOC. 

Hingga sekarang, jembatan ini masih berdiri kokoh dan sering dijadikan tempat untuk berfoto-foto oleh para wisatawan.  

Sebelum bernama Jembatan Kota Intan, jembatan ini telah berubah nama beberapa kali, yaitu Engelse Burg (Jembatan Inggris), Hoenderpasarburg (Jembatan Pasar Ayam) dan Het Middelpunt Burg (Jembatan Pusat).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: