Honda

Performanya Beda Tipis, Inilah Motor Baru Honda Vario 160 Versi KW, Masuk Indonesia?

Performanya Beda Tipis, Inilah Motor Baru Honda Vario 160 Versi KW, Masuk Indonesia?

Motor baru Honda Vario 160 versi KW -mitsukoshishop-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Dunia otomotif dihebohkan dengan kemunculan motor matic mirip Honda Vario 160.

Dengan spesifikasi dan desain yang hampir sama, motor ini dibanderol seharga Rp24 jutaan.

Lantas, motor apa yang mirip dengan skutik Honda Vario 160 tersebut?

Belakangan ini, skutik baru versi KW atau jiplakan dari Honda Vario 160 bernama Samurai 155 muncul di pasaran.

BACA JUGA:Motor Listrik Murah Exotic Mizone dan Sterrato, Jarak Tempuhnya Lebih Jauh dari Honda EM1 e, Minat?

BACA JUGA:Jadwal Pencairan Bansos BPNT Tahap 1 2024 Dimulai Bulan Ini, Cek Status Kepesertaan di Sini

Samurai 155 merupakan salah satu produk besutan Euro Motor Filipina yang sebagian besar modelnya memang meniru motor Honda.

Secara desain, sulit membedakan antara kedua skutik tersebut lantaran memiliki bentuk bodi yang sama persis.

Dimana area fascia Samurai 155 dan Honda Vario 160 dilengkapi dengan headlamp dual eyes dengan lampu sein model terpisah.

Pasalnya, tim desain dari Euro Motor hanya mengubah detail kecilnya seperti memperbesar ukuran lampu sein dan dimensi cover panel instrumen.

BACA JUGA:Jadwal Sholat Kota Palembang Beserta Niatnya, Hari Ini Rabu 03 Januari 2024

BACA JUGA:Ramalan Zodiak 2024! Aquarius Disuguhkan Peluang Kesuksesan dan Kekayaan, Namun Waspada Kesehatan

Motor Samurai 155 juga dilengkapi instrumen cluster digital dengan layar lebih besar dari Vario 160.

Namun untuk interfacenya tampak kurang rapih.

Mengenai fitur, skutik ini sudah tergolong canggih dengan hadirnya sistem keyless.

Sehingga tidak memerlukan anak kunci untuk pengaman dan menyalakan mesin.

BACA JUGA:Wajib Coba, Ini 5 Kuliner Legendaris di Medan, Resep Turun Temurun yang Cita Rasanya Tak Pernah Berubah

BACA JUGA:7 Objek Wisata Paling Seru di Kediri, Ada Tempat Terbaik Melihat Sunrise dan Sunset, Cocok untuk Melepas Penat

Fitur lainnya pun sama seperti Honda Vario 160, misalnya pencahayaan full LED.

Kemudian mode matikan mesin saat berhenti di lampu merah (ISS), hingga rem cakram depan dan belakangnya.

Akan tetapi, motor ini tidak dilengkapi dengan fitur keselamatan ABS, cuma hadir dalam sistem CBS.

Spesifikasinya sendiri, Samurai 155 dibekali dengan mesin silinder tunggal 150 cc injeksi berpendingin cairan.

BACA JUGA:KUR 2024 Targetkan Debitur Baru Bertambah 1,8 Juta Orang, Terapkan Marjin Berjenjang bagi Debitur KUR Berulang

BACA JUGA:Timnas Indonesia Bertabur Pemain Naturalisasi, Ini Kata Legenda Belanda Robin van Persie!

Mesin tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga 14,4 dk pada putaran 8.500 rpm.

Sedangkan torsi maksimumnya ada di angka 14 Nm pada putaran 6.500 rpm.

Di atas kertas, performanya tidak jauh berbeda dari Honda Vario 160 yang dibekali mesin 157 cc.

Kemudian tenaganya 15,15 Dk pada putaran 8.500 rpm dan torsi puncaknya 13,8 Nm pada putaran 7.000 rpm.

BACA JUGA:Energi Positifnya Tiada Banding, 4 Batu Akik Ini Paling Diminati Kolektor, Mampu Meningkatkan Ketenangan Jiwa

BACA JUGA:Primadonanya Para Kolektor, Ini 5 Batu Akik Termahal 2024, Nomor 1 Berkaitan dengan Kekuatan Spiritual

Mengenai harganya, Samurai 155 yang dipasarkan di Filipina dibanderol 88.900 Peso atau setara Rp24,7 jutaan.

Sementara Honda Click 160 yang jadi kembaran Honda Vario 160 di negara tersebut dijual 122.900 Peso atau setara Rp34,2 jutaan.

Itulah informasi mengenai motor baru Honda Vario 160 KW yang sempat bikin heboh dunia otomotif. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: