Citraland
Honda

Red Sparks Full Senyum! Sukses Gulung IBK Altos, Megawati Top Skor

Red Sparks Full Senyum! Sukses Gulung IBK Altos, Megawati Top Skor

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Chungmu Gymnasium di Daejeon, Korea Selatan, Megawati Cs menang 3-0 atas IBK Altos.-IG@red_sparks_ina-

KOREA, PALPRES.COMMegawati sukses menjadi top skor dalam laga terakhir Round 3 Korean V-League musim 2024-2025, sore tadi.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Chungmu Gymnasium di Daejeon, Korea Selatan, Megawati Cs menang 3-0 (25-18, 25-14, 25-21) atas IBK Altos.

Kemenangan terhadap IBK Altos ini, merupakan kemenangan ke 8 kali secara beruntun.

Catatan apik tersebut, membuat Red Sparks mampu menyamai rekor kemenangan terpanjang dalam satu musim, seperti yang mereka raih pada periode 2008-2009 dengan 8 laga.

BACA JUGA:Red Sparks Vs IBK Altos, Duel Seru di Akhir Tahun

BACA JUGA:Raih MVP saat Kontra AI Peppers, Ini Komentar Pelatih Red Sparks Ko Hee-Jin

Laga dalam suasana berkabung

Walau berlangsung dalam suasana berkabung akibat Tragedi Kecelakaan Pesawat Jeju Air pada 29 Desember 2024 lalu, namun laga antara Red Sparks melawan IBK Altos berlangsung dengan seru.

The Red Force kembali mengandalkan motor serangan “duo meriam”, Megawati asal Indonesia dan Vanja Bukilic dari Serbia.

Sedangkan di kubu IBK Altos, serangan bertumpu pada spike-spike maut dari Viktoria Danchak, bintang voli asal Ukraina.

BACA JUGA:DRAMATIS! Red Sparks Kalahkan AI Peppers 3-2, Raih 7 Kemenangan Beruntun

BACA JUGA:Amankan Posisi 3 Besar, Red Sparks Maksimalkan 2 Laga Akhir Round 3

Saat ini Viktoria Danchak merupakan pemuncak sementara daftar top skor Korean V-League musim 2024-2025.

Red Sparks tancap gas

Red Sparks mengawali set pertama dengan langsung tancap gas.

Megawati Cs langsung leading skor dengan 4-1, bahkan jarak kedua tim ini terus melebar hingga 8-3.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: