Banyak yang Melarang Mandi Saat Demam, Sebenarnya Boleh Gak Sih, Ini Penjelasannya
mandi saat demam boleh atau tidak, ini penjelasannya-YT/Dokter Andi Official-
Simak penjelasan berikut ini terkait mandi saat deman.
Orang Demam Tetap Harus Bersih
BACA JUGA:Jerawat Muncul Lagi? Jalankan 4 Tips ini, Cara Alami Bikin Wajah Mulus Kembali
Sebagian orang mengatakan jika seseorang sedang demam maka tidak boleh mandi, dan sebagian lagi mengatakan bahwa saat demam seseorang harus tetap mandi.
Ternyata, tidak ada hubungan yang pasti antara mandi dengan demam.
Padahal, justru ketika kamu terkena demam, maka perlu membersihkan tubuh dengan cara mandi.
Pasalnya, mandi sangat dibutuhkan dan bermanfaat untuk menjaga agar tidak ada lagi penyakit dan bakteri lain yang bisa masuk ke dalam tubuh.
BACA JUGA:6 Manfaat Keju Bagi Kesehatan Tubuh, Nomor 3 Mengontrol Tekanan Darah
Memang ketika sedang demam kamu akan merasa kurang nyaman apalagi untuk mandi, karena keadaan suhu tubuh yang tidak stabil.
Namun kebersihan tubuh, apalagi pada orang yang sedang sakit adalah sebuah keharusan.
Kamu harus tetap membersihkan tubuhmu walaupun sedang dalam keadaan sakit.
Pada dasarnya, kondisi tubuh yang demam itu bukanlah penyakit, tetapi lebih merupakan hasil proses peradangan yang terdapat di dalam tubuh.
BACA JUGA:Berikut 4 Jenis Makanan Sehat dan Rendah Gula, Nomor 2 Paling Enak Dikunyah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: