Honda

Waduh! Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Batal Bela Timnas Indonesia Lawan Vietnam, Ini Kendalanya

Waduh! Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Batal Bela Timnas Indonesia Lawan Vietnam, Ini Kendalanya

Waduh! Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen batal bela Timnas Indonesia lawan Vietnam, ini kendalanya.--

Dengan demikian, hampir bisa dipastikan Haye dan Ragnar gagal membela Timnas Indonesia lawan Vietnam di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Diketahui, Timnas Indonesia akan dua kali melawan Vietnam pada bulan Maret 2024 ini.

BACA JUGA:Kiper Muda Liga Inggris Berharap Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Bagaimana STY?

Pertama, Timnas Indonesia akan lebih dulu bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 21 Maret 2024.

Lima hari berikutnya, giliran Timnas Indonesia bertandang ke markas Vietnam di My Dinh National Stadium, Hanoi.

Bung Ropan meminta suporter Timnas Indonesia tetap mendukung tim kesayangannya. 

Sekalipun nanti saat lawan Vietnam, Haye dan Ragnar batal main. 

Ketiadaan kedua muka baru ini jangan sampai meruntuhkan moral pemain Timnas Indonesia.

Apalagi, Timnas Indonesia membutuhkan kemenangan untuk dapat melaju ke babak selanjutnya.

Saat ini, pasukan Shin Tae-yong itu berada di dasar klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

"Tetap semangat buat teman-teman semua. Yang penting, kita dukung tim nasional kita fokus menghadapi Vietnam. Tidak ada Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen, kita masih bisa mengalahkan Vietnam," tegas Bung Ropan.

"Memang akan lebih bagus kalau mereka berdua ada. Akan jadi lebih lengkap."

"Namun, okelah. Kita sekarang mengalihkan fokus itu untuk melihat Nathan Tjoe-A-On bermain bersama tim kita, pada saat Shayne Pattynama tidak bisa," tutupnya.

Shayne Pattynama tidak bisa tampil memperkuat Timnas Indonesia kontra Vietnam karena cedera. 

Ia mengalami cedera saat membela timnya, KAS Eupen dalam lanjutan Liga Belgia beberapa waktu lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: