Penilaian Shin Tae-yong Terhadap Dua Debutan Timnas Indonesia, Jay Idzes Main Bagus, Lalu Nathan Tjoe-A-On...
Penilaian Shin Tae-yong terhadap dua debutan Timnas Indonesia, Jay Idzes main bagus, lalu Nathan Tjoe-A-On... -pssi.org-
"Di babak pertama permainan Indonesia tidak jelek juga, tapi mungkin kurang kompak karena ada beberapa pemain baru," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai pertandingan.
"Tapi di babak kedua, mungkin karena semakin lama bermain jadi semakin kompak dan bisa menunjukkan yang terbaik," imbuhnya.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Siap Benamkan Vietnam, STY: Kami Optimis Raih Kemenangan
Apakah Nathan bermain buruk sehingga diganti di babak kedua?
Shin Tae-yong tidak berpendapat demikian.
Meski hanya bermain 45 menit, Nathan Tjoe-A-On dinilainya bermain lumayan.
Tapi memang bek klub Eredivisie, Heerenveen ini masih perlu beradaptasi lagi.
Di media sosial, nama Jay Idzes jadi trending topik karena dinilai bermain sangat baik di lini belakang skuad Garuda.
"Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On bermain baik," kata Shin Tae-yong kepada awak media.
"Memang Jay Idzes terlihat lebih baik karena bermain sampai 90 menit."
"Sementara Nathan Tjoe-A-On hanya bermain di babak pertama," lanjutnya.
Pelatih berusia 53 tahun itu menilai Nathan Tjoe-A-On dan Jay Idzes masih kesulitan beradaptasi dengan gaya permainan timnas Indonesia.
Selain permainan, kedua pemain itu harus beradaptasi dengan cuaca panas di Indonesia.
Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On datang ke Indonesia pada 18 Maret 2024.
Mereka baru tiga hari di tanah air sebelum bertanding melawan Vietnam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: