Apakah Pemain Abroad Bisa Membela Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024? Ini Kata PSSI
Apakah pemain abroad bisa membela Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024? Ini kata PSSI.-Instagram/@nathantjoeaon-
PALPRES.COM - Apakah pemain abroad bisa membela Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024? Ini penjelasan PSSI.
Piala Asia U-23 akan berlangsung mulai 15 April hingga 3 Mei di Qatar.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI sekaligus Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji mengatakan, PSSI terus intens berkomunikasi dengan klub-klub di luar negeri tempat pemain Timnas Indonesia berkarier.
PSSI meminta klub-klub tersebut agar berkenan melepas pemainnya untuk tampil di Piala Asia U-23 2024.
BACA JUGA:Irak Bantu Timnas Indonesia Lolos ke Babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026?
BACA JUGA:Philippe Troussier Bukan Penyebab Vietnam Dibantai Timnas Indonesia, Tetapi Karena Hal Ini
Terlebih, Timnas Indonesia U-23 berada di grup berat di Piala Asia U-23 nanti.
Timnas Indonesia U-23 menempati Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Jordania.
Pertandingan perdana Grup A, timnas Indonesia U-23 menghadapi Qatar pada Jumat 15 April 2024.
Lalu lanjut bersua Australia pada Selasa 18 April 2024.
BACA JUGA:Kalahkan Vietnam 2 Kali, Apakah Kontrak Shin Tae-yong Akan Diperpanjang di Timnas Indonesia?
BACA JUGA:Menerka Calon Lawan Timnas Indonesia Jika Lolos Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Kemudian, menutup pertandingan Grup A dengan melawan Jordania tiga hari berselang.
"Saya sudah berkirim surat ke beberapa klub yang menaungi beberapa pemain abroad," ucap Sumardji saat ditemui awak media di Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu 27 Maret 2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: