RDPS
Honda

Info Batu Akik 2024: 3 Tips Jitu Mengasah Batu Akik Teratai Menurut Mantan Wali Kota Lubuklinggau 2 Periode

Info Batu Akik 2024: 3 Tips Jitu Mengasah Batu Akik Teratai Menurut Mantan Wali Kota Lubuklinggau 2 Periode

Mantan Wali Kota Lubuklinggau 2 periode H SN Prana Putra Sohe sedang memotong bahan batu akik teratai--

LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM- Batu akik teratai berasal dari Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Provinsi Sumsel.

Setidaknya ada 3 tips jitu mengasah bahan batu akik teratai supaya kinclong dan mendapatkan motif yang bagus.

Tips mengasah batu akik teratai kali ini disampaikan oleh mantan Wali Kota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe selama 2 periode.

Sebagai informasi H SN Prana Sohe kini terpilih sebagai anggota DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dengan daerah pemilihan Sumsel 1.

BACA JUGA:Ini 5 Batu Akik Paling Sesuai dengan Zodiak Anda, yuk Dicek!

BACA JUGA:Mengungkap Rahasia Kehokian dari Batu Akik Kalimaya, Tidak Hanya Jadi Tren Fashion Tapi Juga Lambang Kejujuran

Berikut 3 tips jitu mengasah batu akik teratai ala mantan Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe.

1. Pastikan jenis bahan batu akik teratai

Menurutnya, sebelum mengasah batu akik teratai, kita harus memastikan dulu bahan yang dipilih jenis kristal atau tidak.

Pasalnya, bahan yang kristal dan tidak kristal akan menentukan banyak atau tidaknya tetesan air saat mengasah atau memotong batu akik teratai.

BACA JUGA:9 Jenis Batu Akik Paling Susuai Diberikan Kepada Istri Atau Pacar, Kamu Suka yang Mana?

BACA JUGA:Batu Akik Ini Aksesoris Resmi Jawara Betawi, Manfaat dan Motifnya Luar Biasa

"Kalau bahan batu akik teratainya kurang kristal, maka harus menggunakan lebih banyak air pada saat memotong atau mengasah bahannya, jika tidak dia akan hangus dan motif bunga teratainya pecah," katanya, Rabu, 3 April 2024.

2. Perhatikan alur motif bunga teratai

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: