Honda

Rekomendasi Film dan Serial Seru untuk Temani Mudikmu

Rekomendasi Film dan Serial Seru untuk Temani Mudikmu

rekomendasi tontonan di Disney+ Hotstar yang dapat menemani hari-hari spesialmu! --disney+ hotstar

PALPRES.COM–  Musim mudik akan segera tiba! Selain baju baru, pastikan juga kamu sudah mempersiapkan daftar tontonan seru untuk menemani perjalananmu. 

Mulai dari kisah klasik favorit hingga pilihan film dan serial baru yang dapat dinikmati bersama kerabat dan keluarga, berikut rekomendasi tontonan di Disney+ Hotstar yang dapat menemani hari-hari spesialmu! 

Kisah Keluarga yang Dekat dan Menyentuh Hati 

Cerita keluarga Ssangmun-dong dalam “Reply 1988” masih menjadi salah satu serial Korea terfavorit banyak penggemar hingga saat ini. 

BACA JUGA:Film Horor Psikologis Terbaru ‘The First Omen’ Sudah Tayang di Bioskop

Serial sepanjang 20 episode ini mengikuti kisah pahit, manis, haru hingga kocaknya persahabatan lima orang tetangga serta hubungan di keluarga mereka.


reply 1998--disney+ hotstar

Selain itu, “This Is Us” juga dapat menjadi pilihan menarik lainnya yang juga bercerita tentang kehidupan tiga bersaudara Pearson yaitu Kevin, Kate, dan Randall yang kerap mengalami pergolakan hidup, berusaha melepaskan diri dari tragedi di masa lalu, dan mengejar kebahagiaan mereka masing-masing.

Aksi Laga Seru 

Genre action juga bisa menjadi pilihan seru untuk menemani perjalananmu.

BACA JUGA:Horor Hingga Aksi! 5 Film Keren dari Tahun 2023 yang Akan Membuat Tahun 2024 Kamu Lebih Seru, Gak Bakal Nyesel

Seperti serial action Korea “The Worst of Evil”, tentang detektif Park Junmo, di mana ia menyusup ke dalam geng baru berbahaya yang mengedarkan obat terlarang baru dan menjatuhkan mereka dari dalam.


the worst of evil--disney+ hotstar

Tidak hanya serial, film aksi seperti “Ip Man 4: The Finale” bisa menjadi pilihan menarik, bercerita tentang guru kungfu legendaris Ip Man yang pergi ke San Fransisco – di mana ia bertemu kembali dengan muridnya yaitu Bruce Lee – dan berduel dengan ahli martial arts lokal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: