Resmi Mengaspal, Ini 3 Varian Mobil Listrik Xiaomi SU7, Cek Harganya
Mobil listrik Xiaomi SU7 debut perdana dengan meluncurkan 3 varian mobil listrik sekaligus-designboom-
PALPRES.COM - Xiaomi SU7 resmi meluncurkan 3 varian produk mobil listriknya.
Ketiga varian tersebut masing-masing yakni SU7 Standar, SU7 Max Awd dan Xiaomi SU7 Pro.
Walaupun mempunyai brand ternama, tapi di segmen mobil listrik Xiaomi adalah pendatang baru.
Diketahui, saat ini mobil listrik layaknya jamur di musim penghujan dengan persaingan yang sangat ketat.
BACA JUGA:Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Mulai Ada Titik Terang, Ini Kata Erick Thohir
Akan tetapi hal ini tak berlaku bagi Xiaomi SU7 yang benar-benar diluar perkiraan.
Ketika melakukan debut perdananya, Xiaomi SU7 malah berhasil dipesan sebanyak 50.000 unit.
Menariknya, pemesanan sebanyak ini hanya dalam kurun waktu 27 menit setelah Xiaomi SU7 diluncurkan.
Terlebih, pesanan untuk mobil listrik ini kian terus bertambah.
BACA JUGA:Viral! Shin Tae-yong Bagi-Bagi THR Jelang Piala Asia U-23, Besarannya Bikin Takjub!
BACA JUGA:Diet Sehat di Hari Lebaran, Ini 5 Tips Menikmati Makanan Tanpa Melebihi Batas
Hingga kemarin, setidaknya ada pesanan sebanyak 100.000 unit untuk Xiaomi SU7.
Capaian yang diraih pendatang baru Xiaomi SU7 ini tentunya hal yang luar biasa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: