Bagaimana Update Naturalisasi Ole Romeny? Ragnar Oratmangoen: Ia Masih Memikirkannya
Bagaimana update naturalisasi Ole Romeny? Ragnar Oratmangoen: Ia masih memikirkannya. -Instagram/@oleromeny-
PALPRES.COM – Pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen memberikan kabar terbaru soal perkembangan naturalisasi Ole Romeny.
Ia bicara blak-blakan soal Ole Romeny dalam wawancara dengan Yussa Nugara yang ditayangkan di YouTube.
Belakangan ini, Ole Romeny memang dirumorkan bakal segera menyusul para pemain keturunan Indonesia lainnya yang mengikuti proses naturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia.
Ragnar Oratmangoen, yang merupakan sahabat dekat Ole Romeny, memberikan seluk beluk di balik rumor tersebut.
BACA JUGA:WADUH! Timnas Indonesia U-23 Bisa Bersua Israel Jika Lolos Olimpiade Paris 2024
BACA JUGA:Akhirnya Nathan Tjoe-A-On Gabung Timnas Indonesia U-23 Lagi, Terima Kasih, Heerenveen!
Menurut Ragnar, Ole Romeny saat ini masih berpikir dua kali untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Ole Romeny merupakan pemain FC Utrecht yang berposisi sebagai striker.
Sebelumnya, striker 23 tahun itu memperkuat FC Emmen dan NEC Nijmegen.
Ragnar mengaku bahwa Ole Romeny bercerita kepadanya tengah memikirkan dengan baik soal proses naturalisasi.
BACA JUGA:Rekor Korea Selatan Bikin Bergidik, Timnas Indonesia U-23 Mesti Ekstra Waspada
"Dia cerita ke aku kalau sekarang lagi memikirkan tentang itu dengan baik," kata Ragnar Oratmangoen dilansir dari channel Youtube Yussa Nugraha.
"Dia bilang juga senang sekali melihat banyak support dari orang-orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: