Honda

Kerjakan Proyek Infrastruktur Energi di Riau, Elnusa dan Pertagas Siap Berkolaborasi

Kerjakan Proyek Infrastruktur Energi di Riau, Elnusa dan Pertagas Siap Berkolaborasi

Tujuan kolabirasi strategis ini untuk meningkatkan infrastruktur energi di wilayah Kandis, Riau.-Istimewa-

BACA JUGA:Perluas Pasar Energi Ramah Lingkungan, Pertagas Niaga Suplai CNG untuk Industri Keramik di Jawa Tengah

Sekilas Tentang Elnusa 

Elnusa merupakan anak perusahaan PT Pertamina Hulu Energi (PHE) yang tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina. 

Sebagai satu-satunya Perusahaan jasa energy Nasional yang memberikan solusi total, Elnusa memiliki kompetensi inti pada jasa hulu migas, jasa distribusi dan logistik energi dan jasa penunjang. 

Lini jasa hulu migas meliputi jasa Geoscience & Reservoir (land, transition zone & marine serta data processing), jasa pengeboran & pemeliharaan lapangan migas (drilling & workover), jasa engineering, procurement, construction & operation maintenance (EPC-OM).

BACA JUGA:Dukung Operasi Kilang, PT Pertagas Niaga Suplai Gas untuk RU V Balikpapan

Lini jasa distribusi dan logistik energi meliputi jasa transportasi BBM, pengelolaan depot, hingga penjualan chemical. 

Lini jasa penunjang meliputi jasa marine support, fabrikasi, hingga manajemen data. 

Saat ini, Elnusa melayani perusahaan migas nasional maupun internasional, antara lain Pertamina Group, British Petroleum, Conoco Phillips, Soco Exploration (Vietnam) Ltd dan lain-lain. 

Sekilas Tentang PT Pertamina Gas (Pertagas)

BACA JUGA:Kolaborasi Elnusa dan PHR Sukses Rampungkan Proyek Survei Seismik 3D Balam South East

Pertagas merupakan bagian dari Subholding Gas Pertamina yang didirikan pada 23 Februari 2007 untuk memenuhi ketentuan UU Nomor 22 tahun 2001 dan adanya peningkatan kebutuhan komoditas gas di Indonesia sebagai alternatif energi yang ramah lingkungan. 

Pertagas bergerak di sektor midstream dan downstream industri energi di Indonesia yang secara berkelanjutan mengembangkan bisnisnya pada sektor energi baik gas, minyak maupun bentuk energi lainnya di seluruh Indonesia. 

Kegiatan usaha Pertagas didukung oleh 2 (dua) entitas Anak Usaha yaitu PT Pertagas Niaga dan PT Perta Arun Gas dan 2 (dua) entitas Joint Venture yaitu PT Perta Daya Gas dan PT Perta-Samtan Gas yang memiliki peran aktif dalam usaha Oil & Gas Transportation, Gas Sales, Terminal Usage, LPG Sales dan Facility Usage. 

Melalui tagline terbarunya Delivering Reliable Energy, Pertagas menggambarkan posisinya dalam bisnis transmisi dan distribusi energi di Indonesia yang telah bertransformasi sebagai penyalur sumber energi dengan memanfaatkan infrastruktur yang telah dibangun, dimiliki dan dioperasikan oleh Pertagas dan afiliasinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: