Citraland
Honda

Elkan Baggott Anggap Timnas Indonesia Ganggu Kariernya di Inggris?

Elkan Baggott Anggap Timnas Indonesia Ganggu Kariernya di Inggris?

Elkan Baggott anggap Timnas Indonesia ganggu kariernya di Inggris?-Instagram/@elkanbaggott-

Sejatinya tenaga Elkan sangat dibutuhkan Timnas Indonesia U-23 yang memang sedang kririsis bek.

Ini setelah Rizky Ridho dan Justin Hubner dipastikan absen. 

Rizky Ridho absen memperkuat timnas Indonesia U-23 kontra Guinea karena masih harus menjalani hukuman akumulasi kartu merah yang diterima ketika laga semifinal Piala Asia U-23 melawan Uzbekistan di Qatar.

Sementara Justin Hubner sudah kembali ke Cerezo Osaka.

Klub Jepang itu sudah mengonfirmasi tidak bisa mengizinkan Justin Hubner membela Timnas Indonesia U-23 karena banyak pemainnya cedera.

Lagipula, Cerezo Osaka sebelumnya sudah merelakan Justin Hubner berlaga di Piala Asia U-23 2024 yang bukan kalender FIFA.

Imbas situasi ini, Shin Tae-yong memanggil Alfeandra Dewangga. 

Pemain PSIS Semarang itu sudah bergabung dengan timnas Indonesia U-23 sejak Selasa 7 Mei 2024.

"Memang sebelum lawan Guinea, skuad kita jujur kurang baik," kata Shin Tae-yong.

"Khususnya lini belakang, bisa dikatakan hampir runtuh lini belakang saat ini."

"Jadi dengan skuad yang ada saat ini kita harus bekerja keras sampai akhir dan membawa hasil yang baik," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: