Honda

Inilah Harga dan Spesifikasi IQOO Z9 dan IQOO Z9X Bakal Dirilis Selasa 21 Mei 2024 di Indonesia

Inilah Harga dan Spesifikasi IQOO Z9 dan IQOO Z9X Bakal Dirilis Selasa 21 Mei 2024 di Indonesia

IQOO Indonesia Bakal Merilis Android Terbarunya Pada 21 Mei 2024 Untuk Series Z.-Istimewa/Net-

PALPRES.COM- Kabar mengembirakan salah satu produsen smartphone kembali bakal merilis HP terbarunya.

IQOO Indonesia yang merupakan bagian dari Vivo tengah bersiap bakal merilis Hp terbarunya IQOO Z series.

Produk terbarunya ini bakal dirlis pada Selasa 21 Mei 2024 mendatang untuk dua seri yaitu seri IQOO Z9 dan Z9x.

Dimana kedua seri itu membawa inovasi teknologi flagship ke pasar Hp di tanah air.

BACA JUGA:iQOO Z9 Turbo Indonesia Sukses Bikin Malu Poco F6, Apa Sih Keunggulannya?

IQOO melakukan perubahan signifikan terutama dalam hal performa gaming dengan adopsi Snapdragon 7 Generasi 3.

Chipset ini dirancang untuk mengatasi tantangan multitasking yang sering dihadapi oleh pengguna.

Menurut rilis resmi dari IQOO Indonesia, IQOO Z9 menandai evolusi desain dengan menjadi model teringan dan paling tipis dalam sejarah seri IQOO.

Sebagai bagian dari strategi promosi IQOO telah memulai teaser kehadiran IQOO Z9 di Indonesia melalui postingan di feed Instagram dan serangkaian iklan.

BACA JUGA:Baru Rilis iQOO Pad Air, Tablet Gaming Paling Kencang, Harga Terjangkau

Harga kedua model ini juga telah bocor di internet IQO Z9X varian terendah dengan konfigurasi 8/256 GB di banderol Rp3,3 juta.

Sementara versi tertinggi dari IQ Z9 dijual seharga Rp4,7 juta.

Menawarkan nilai yang menarik bagi penggemar teknologi Snapdragon di Indonesia.

Vivo Indonesia membawa strategi pemasaran yang menarik untuk seri terbaru mereka IQOO Z9 dengan menjualnya tidak hanya secara online seperti biasanya tetapi juga melalui jalur offline.

BACA JUGA:Intip Spesifikasi iQOO 12, HP Flagship yang Ganas Tapi Menawan

Kabar ini tentunya menjadi angin segar bagi para penggemar gadget yang lebih memilih untuk membeli langsung dan merasakan produk secara fisik sebelum melakukan pembelian.

Dengan tersedianya seri IQOO S9 di konter resmi Vivo Indonesia calon pembeli memiliki kesempatan untuk langsung menguji dan merasakan performa serta kualitas dari smartphone terbaru ini di tangan mereka sendiri.

Dalam hal desain, kedua smartphone ini mengadopsi gaya dari seri IQOO1 dengan IQOO Z9 memiliki kemiripan yang lebih dekat.

Sedangkan IQ Z9X memberikan kesan yang lebih ekonomis.

BACA JUGA:4 HP iQOO dengan Wireless Charging Terbaru 2024, Fitur Mudah Tanpa Ribet!

Kedua ponsel ini menggunakan bahan plastik, untuk bodi belakangnya dan dilengkapi dengan sertifikasi IP64.

Menunjukkan kemampuan mereka untuk tahan terhadap debu dan percikan air.

Meskipun terbuat dari plastik kedua model ini memiliki bobot yang ringan hanya 194 gram.

IQOO Z9X yang merupakan model lebih rendah dilengkapi dengan layar full HD plus berukuran 6,72 inci.

BACA JUGA:HP IQOO 12 5G: Spesifikasi Lengkap dan Harga, Performa Luar Biasa Buat Gaming

Menggunakan panel IPSC dengan refresh rate 120 hz dan kecerahan puncak mencapai 1000 nits.

Pada sisi lain IQOO Z9 versi tertinggi menawarkan layar 6,78 inci jenis AMOLED dengan refresh rate 144 hz dan HDR serta kecerahan mencapai 4.500 nitz dan kualitas layar 1,5q.

Memberikan tampilan yang lebih superior dan detail yang tajam.

Smartphone IQOO Z9X dilengkapi dengan chipset Snapdragon 6 gen 1 yang dibuat oleh Samsung dengan proses fabrikasi 4 nanom.

BACA JUGA:3 Kamera Super Jernih HP Vivo V23 5G, Unggul dengan 64MP

Chipset ini merupakan peningkatan signifikan dari Snapdragon 695 menjanjikan peningkatan kinerja yang drastis.

Dalam hal memori IQOO Z9X tersedia dengan pilihan RAM 8 GB dan 12 GB serta kapasitas penyimpanan internal yang cukup luas yaitu 128 GB hingga 256 GB.

Ponsel ini menggunakan RAM tipe lpddr4x dan penyimpanan internal tipe ufs 2.2.

Skor Antutu pada IQOO Z9X mencapai 560.000 poin menandakan performa yang kompeten untuk berbagai keperluan.

BACA JUGA:Vivo Y200i Segera Meluncur, HP Mid Range dengan Baterai Jumbo 6.000 mAh, Ini Spesifikasi dan Harganya!

Sedangkan IQOO Z9 hadir dengan chipset Snapdragon 7 gen 3 yang juga menggunakan teknologi fabrikasi 4 nanm.

Chipset ini efisien dan memiliki performa yang setara dengan Snapdragon 870 serta dimenscity 8.200.

Menjadikannya sangat kuat di kelasnya dalam Benchmark AnTuTu versis 10 IQOO Z9 mencatat skor yang sangat impresif sekitar 860.000 poin.

Menempatkannya di barisan depan smartphone yang memiliki kemampuan luar biasa di kisaran harga Rp 3 jutaan.

BACA JUGA:Lebih Murah Nih, Vivo Y100 4G Resmi di Indonesia, Inilah Spesifikasi Lengkap dan Harganya?

Ponsel ini juga didukung oleh RAM LP ddr4x dan penyimpanan internal ufs 2.2 dengan pilihan 256 GB hingga 512 GB.

Menawarkan banyak ruang untuk berbagai aplikasi dan media sistem operasi yang dijalankan ada adalah F touch OS 14 yang berbasis Android 14.

Ponsel ini juga dijanjikan mendapatkan update sistem operasi sebanyak dua kali dan pembaruan keamanan tiga kali.

Menjamin keamanan dan kesegaran sistem untuk jangka waktu yang lebih lama.

BACA JUGA:3 Kamera Super Jernih HP Vivo V23 5G, Unggul dengan 64MP

Baik IQOO Z9X maupun IQOO Z9 dilengkapi dengan kamera utama 50 MP dan sensor kedalaman 2 MP.

Untuk kamera selfie IQOO Z9X memiliki kamera 8 MP sedangkan IQOO Z9 lebih tinggi dengan 16 MP.

Menariknya baik IQOO Z9X maupun IQOO Z9 mendukung perekaman video hingga resolusi 4K pada 30 FPS.

Sementara kamera selfie mereka hanya dapat merekam hingga 1080 pikel.

BACA JUGA:Tersedia 9 Posisi! Berikut Lowongan Kerja Terbaru dari PT Vivo Mobile Indonesia

Khusus untuk IQOO Z9 sensor kamera utamanya adalah Sony lyt600 yang menawarkan kualitas gambar yang lebih baik.

Sedangkan IQOO Z9X menggunakan sensor Samsung yang spesifikasinya belum dijelaskan secara rinci.

Meskipun kedua model ini tidak dilengkapi dengan kamera Ultra wide yang mengindikasikan fokus mereka pada pengalaman gaming bukan fotografi.

Untuk IQOO Z9X memiliki kapasitas baterai 6.000 mAh dengan didukung fast charging 44 watt dan IQOO Z9 mengambil langkah lebih jauh dengan baterai sama kapasitasnya 6.000 mAh hanya untuk fast charging lebih cepat yakni 80 watt.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: