RDPS
Honda

Maarten Paes Bakal Main di Timnas Indonesia Vs Irak, Ini Reaksi Shin Tae-yong

Maarten Paes Bakal Main di Timnas Indonesia Vs Irak, Ini Reaksi Shin Tae-yong

Maarten Paes bakal main di Timnas Indonesia Vs Irak, ini reaksi Shin Tae-yong. -pssi-

PALPRES.COM - Shin Tae-yong memberikan reaksi yang tak terduga terkait kabar Maarten Paes bakal main di laga Timnas Indonesia vs Irak dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Juni nanti. 

Pelatih Timnas Indonesia itu terkesan tidak yakin Paes akan bisa memperkuat Skuad Garuda di laga yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 6 Juni mendatang. 

Selain Maarten Paes, dua pemain keturunan lainnya, Calvin Verdonk dan Jens Raven juga diupayakan PSSI dapat memperkuat Timnas Indonesia untuk dua laga pamungkas Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, yakni menghadapi Irak pada 6 Juni dan Filipina pada 11 Juni.

Calvin Verdonk merupakan pemain NEC Nijmegen, sedangkan Jens Raven bermain di FC Dordrecht.

BACA JUGA:Media Malaysia Prediksi Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2024 Bila Tampil Full Team

BACA JUGA:Filipina Usung Gerbong Eropa Buat Permalukan Timnas Indonesia, Tambah 8 Pemain Keturunan

Verdonk dan Raven saat ini proses naturalisasinya sedang dikebut oleh PSSI.

Namun belum diketahui kapan keduanya melakukan sumpah sebagai WNI. 

Jika proses naturalisasinya selesai dalam waktu dekat, maka bukan tidak mungkin keduanya bisa memperkuat Timnas Indonesia lawan Irak dan Filipina.

Adapun Paes, yang merupakan kiper FC Dallas, sudah berstatus Warga Negara Indonesia (WNI). 

BACA JUGA:Berkah Latih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong Dapat Mobil Mewah Genesis Electrified G80 dari Hyundai Indonesia

BACA JUGA:Pelatih Irak Remehkan Timnas Indonesia, Coba-coba Pemain Baru di SUGBK!

Namun, Paes menghadapi permasalahan lain sehingga belum dapat memperkuat Timnas Indonesia.

"Saya tidak bisa memberikan jawaban yang pasti karena harus hati-hati soal pemain naturalisasi ini," kata Shin Tae-yong kepada awak media di Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: