Wacana Timnas Indonesia Vs Belanda, Skuad Garuda Bakal Bersua Tim Bernilai 10 Triiliun!
Timnas Indonesia bakal bersua tim bernilai Rp10 triliun jika wacana Timnas Indonesia vs Timnas Belanda jadi terwujud. -pssi-
Malah ada dua pemain Timnas Belanda yang nilai pasarnya lebih dari Rp1 triliun.
Nilai ini melebihi nilai Timnas Indonesia.
BACA JUGA:Como 1907 Belum Berencana Gaet Pemain Timnas Indonesia, Thom Haye Gigit Jari
BACA JUGA:Jelang Timnas Indonesia Vs Irak, Satu Pemain Naturalisasi Sudah Tiba di Tanah Air
Jika ditotal menurut laman Transfermarkt, nilai pasaran pemain Timnas Indonesia adalah Rp187 miliar.
Lalu bagaimana dengan Timnas Belanda?
Tim berjuluk Singa Oranye itu memiliki nilai pasaran pemainnya total Rp10 triliun lebih.
Angka yang sedemikian fantastis.
Maklum, Timnas Belanda diperkuat sejumlah pemain top yang berkiprah di klub-klub elit Eropa, yakni di Jerman, Prancis, Inggris, Italia dan Belanda sendiri.
Bahkan ada dua orang pemain yang menjadi pemain termahal di dunia pada posisinya masing-masing.
Pemain itu ada bek termahal di dunia yakni Matthijs de Ligt yang bermain untuk Bayer Munchen.
Nilai pasarnya lebih dari Rp1 triliun atau tepatnya Rp1,1 triliun.
Lalu ada juga salah satu pemain termahal di dunia lainnya.
Dia adalah Xavi Simons yang kini membela RB Leipzig Jerman.
Harga pasarannya juga di atas Rp1 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: