Honda

Apa Target Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024? Ini Tanggapan PSSI

Apa Target Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024? Ini Tanggapan PSSI

Apa target Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024? Ini tanggapan PSSI.-pssi.org-

PALPRES.COM – Timnas Indonesia tergabung di Grup B ASEAN Cup 2024 bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.

Apa target Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024? Ini tanggapan PSSI

Drawing ASEAN Cup 2024 sudah digelar di Hanoi, Vietnam, Selasa 21 Mei 2024 kemarin.

Berdasarkan hasil drawing, Timnas Indonesia tergabung dalam Grup B ASEAN Cup 2024.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam di ASEAN Cup 2024, Shin Tae-yong Tertawa

BACA JUGA:Maarten Paes Bakal Bela Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Di Grup B tersebut, tim asuhan Shin Tae-yong bakal melawan empat tim, yakni Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.

Sementara Grup A berisikan Thailand, Malaysia, Singapura, Kamboja dan pemenang babak kualifikasi yang mempertemukan Brunei vs Timor Leste.

Adapun ASEAN Cup 2024 akan bergulir pada 23 November hingga 21 Desember 2024.

Sejak bergulir pada 1996, timnas Indonesia belum pernah menjadi juara dalam turnamen sepak bola Asia Tenggara yang dulu bermama Piala AFF. 

BACA JUGA:Duh! Jay Idzes Bisa Telat Gabung Timnas Indonesia Gara-gara Venezia

BACA JUGA:Ragnar Oratmangoen OTW Indonesia untuk Bela Timnas Indonesia, Spill Lokasi Ini

Timnas Indonesia juga tidak pernah absen untuk mengikuti turnamen tersebut. 

Sayangnya selama 14 kali ikut serta, tim Merah Putih belum pernah menjadi juara.

Skuad Garuda sukses enam kali menembus final, yakni edisi 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020.

Di laga final, timnas Indonesia selalu kalah hingga dijuluki spesialis runner up.

BACA JUGA:Bukannya Ditutupi, Shin Tae-yong Malah Bocorkan Kelemahan Timnas Indonesia Jelang Lawan Irak, Ini Katanya

Thailand menjadi raja di Asia Tenggara karena sudah berhasil menjadi juara sebanyak tujuh kali.

Disusul Singapura empat kali, Vietnam dua kali, dan Malaysia satu kali.

Timnas Indonesia punya peluang sangat besar untuk menjadi juara di edisi ke-15 ini.

Terlebih skuad timnas Indonesia didominasi pemain-pemain keturunan.

Total ada 12 pemain keturunan di Timnas Indonesia saat ini. 

Mereka adalah Jordi Amat, Elkan Baggott, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Ivar Jenner, Justin Hubner, Rafael Struick, Jay Idzes, Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, dan Marc Klok.

Belum lagi ada Maarten Paes, Jens Raven, dan Calvin Verdonk yang sedang proses untuk membela timnas Indonesia.

Total sudah ada 15 pemain keturunan yang tentu saja menambah kuat timnas Indonesia.

Mereka berkarir di luar negeri, bukan Indonesia.

Selain itu, masih ada tiga pemain lokal timnas Indonesia yang juga berkarir di luar negeri, yakni Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, dan Marselino Ferdinan.

Tentu saja ini akan menyulitkan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Pasalnya ASEAN Cup 2024 ini bukan agenda resmi FIFA.

Pasti pemain-pemain keturunan yang berkarir di luar negeri akan sulit membela timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024.

Dengan kondisi tersebut, lalu bagaimana target PSSI kepada Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 nanti?

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Sumardji mengatakan hingga saat ini masih belum ada target khusus kepada tim asuhan Shin Tae-yong di ASEAN Cup 2024.

"Kami belum membahas target. Soalnya baru saja drawing," kata Sumardji, Rabu 22 Mei 2024.

Menurutnya, target Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 akan disampaikan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Erick Thohir diyakini akan menimbang terlebih dahulu terkait komposisi skuad Timnas Indonesia yang bisa dibawa ke Piala AFF 2024 nanti.

Selain itu, target di ASEAN Cup 2024 ini juga akan menimbang terkait peluang Timnas Indonesia melaju ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Menarik dinanti target apakah yang bakal diberikan PSSI di Piala AFF 2024 nanti.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: