Wow! Laporan Keuangan GREAT Edunesia WTP 18 Kali Berturut-turut
Opini WTP dari Kantor Akuntan Publik (KAP), diraih GREAT Edunesia Dompet Dhuafa untuk ke 18 kalinya. Tampak jajaran GREAT Edunesia Dompet Dhuafa.-GREAT Edunesia-
Sesuai Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik di Indonesia" ungkap Adrian.
Sedangkan Asep Hendriana, CEO GREAT Edunesia, berharap dengan capaian yang membanggakan tersebut, semakin meneguhkan GREAT Edunesia Dompet Dhuafa sebagai suatu lembaga yang amanah dalam mengelola dana masyarakat di bidang pendidikan.
BACA JUGA:Bentuk Tim di 17 Kabupaten Kota, Balongub Ini Kembalikan Formulir ke PPP
BACA JUGA:Shin Tae-yong Sebaiknya Turunkan Pemain Liga 1 Untuk Bela Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024
Transparansi serta akuntabilitas, menruut Asep Hendriana, menjadi kewajiban dan keharusan bagi GREAT Edunesia Dompet Dhuafa yang mengelola dana masyarakat.
“Patut disyukuri, GREAT Edunesia Dompet Dhuafa mendapatkan WTP 18 kali secara berturut-turut opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian), " ucap Asep.
Dikatakan Asep, WTP adalah predikat tertinggi yang diberikan oleh pihak auditor eksternal terhadap laporan keuangan.
“Opini WTP diberikan, bila penyajian laporan keuangan lembaga yang diaudit sudah dilakukan secara wajar.
BACA JUGA: Jess No Limit Aja Pakai Smartphone Ini, Apa Saja Keistimewaan HP Samsung Galaxy Z Fold, Kepoin Yuk!
Sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku (SAK -ETAP),” ungkapnya.
GREAT Edunesia Dompet Dhuafa sendiri sebagai mitra pelaksana program Dompet Dhuafa dibidang pendidikan, tambah Asep, telah mendapatkan predikat WTP secara berturut-turut sejak tahun 2006.
Asep berharap semoga WTP yang kembali didapatkan GREAT Edunesia Dompet Dhuafa, akan semakin menguatkan komitmen dan kinerja untuk terus berkhidmat.
Serta memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat.
BACA JUGA:Akan Berangkat Hari Ini, 82 Persen Jemaah Haji Kloter 11 Embarkasi Palembang Resiko Tinggi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: