Honda

Hyundai Resmi Buka Pre Booking Kona Electric, OTR Mulai Rp500 Jutaan, Dapat Bonus Ini

Hyundai Resmi Buka Pre Booking Kona Electric, OTR Mulai Rp500 Jutaan, Dapat Bonus Ini

Hyundai Resmi Buka Pre Booking Kona Electric, OTR Mulai Rp500 Jutaan, Dapat Bonus Ini -hyundai.com-

PALPRES.COM- PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi buka pemesanan pre booking Kona Electric.

Bagi yang berminat terhadap Kona Electric bisa langsung melakukan pemesanan di situs resmi Hyundai Motors Indonesia.

Kendaraan listrik (EV) canggih dengan all-electric range (AER) mencapai hingga lebih dari 600 km.

Dan Kona Electric tersedia dengan harga kompetitif sekitar Rp500 jutaan. 

BACA JUGA:Hyundai New Palisade XRT, Tampilan Terbaru Hadir Lebih Mewah dan Gahar, OTR Mulai Rp900 Jutaan

BACA JUGA:Hyundai Siapkan Mobil Listrik untuk Pejabat di IKN Nusantara

Woojune Cha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia mengatakan Kona Electric merupakan mobil listrik pertama di Indonesia yang memakai baterai produksi lokal.

“Kami yakin bahwa melalui produk terbaru ini akan semakin mengukuhkan posisi Hyundai sebagai pionir dan pemimpin EV di Indonesia yang terus mendorong percepatan elektrifikasi di tanah air,” jelasnya.

Termasuk juga dalam menghadirkan solusi EV yang lengkap untuk memenuhi kebutuhan mobilitas masa depan masyarakat.

Serta juga melengkapi ekosistem mobil listrik Indonesia.

BACA JUGA:Ini Fitur Terbaru di All New Honda BeAT, Berkendara Lebih Nyaman dan Aman

BACA JUGA:Palembang Blackout, Rasulullah Anjurkan Bacaan Doa Ini Saat Terjadi Mati Lampu Beserta Artinya


Kona Electric merupakan mobil listrik pertama di Indonesia yang memakai baterai produksi lokal-hyundai.com-

Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia mengatakan kehadiran Kona Electric sudah mendapatkan antusias luar biasa dari konsumen.

“Kona Electric mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat Indonesia, dan mobil listrik ini hadir dengan memiliki desain futuristis,” katanya.

Mobil listrik ini juga mendapat dukungan all-electric range (AER) yang mencapai hingga lebih dari 600 km.

Serta memiliki teknologi canggih konektivitas terdepan Hyundai Bluelink serta fitur canggih lainnya.

BACA JUGA:Pengangkatan PPPK 2024 Segera Dimulai, 5 Kriteria Ini Jadi Pertimbangan Kelulusan

BACA JUGA:Sebelum Dikonsumsi Sebaiknya Dibaca! Ini 6 Manfaat Putih Telur untuk Kesehatan

Perlu diketahui jika Kona Electric dijual dengan harga yang kompetitif yakni sekitar Rp500 jutaan.

“Kona Electric bisa mengakomodir kebutuhan konsumen terhadap mobil listrik di Indonesia tanpa perlu menunggu lama,” jelasnya.

All New Kona Electric pertama kali tampil di Indonesia pada Februari lalu di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. 

Kemunculannya saat itu sukses menuai atensi positif dari masyarakat terhadap EV tersebut.

BACA JUGA:Irak Keluhkan Cuaca Panas Jakarta, Keuntungan buat Timnas Indonesia?

BACA JUGA:Inilah 7 Khasiat Mengonsumsi Daun Jambu Biji, Nomor 5 Bisa Menurunkan Kolesterol loh

Desain eksterior yang futuristis

All New Kona Electric mengusung desain futuristis dan stylish yang mengutamakan profil clean dan aerodinamis. 

Pixelated Seamless Horizon Lamp yang membentang di bagian depan dan belakang menciptakan tampilan yang ikonis dari All New Kona Electric. 

Lalu, twin headlamp dengan lampu projector Full LED yang terintegrasi di bumper depan.

Serta Seamless Horizon Lamp di kap mesin menciptakan sorotan cahaya yang eye-catching.

BACA JUGA:Cek Rekening! Ada Gaji Tambahan Bagi Pensiunan PNS, TNI dan Polri Cair Jelang Idul Adha 2024

BACA JUGA:Berikut 5 Jenis Minuman yang Memiliki Manfaat Kesehatan Jika Dikonsumsi Pada Pagi Hari

Fitur konektivitas dan keamanan terdepan

Hyundai turut melengkapi All New Kona Electric dengan berbagai inovasi teknologi. 

All New Kona Electric telah mendukung fitur konektivitas terdepan dari Hyundai Bluelink dengan memberikan kemudahan lebih bagi pengguna dalam menikmati pengalaman mobilitas harian. 

Pengguna juga mendapatkan versi software terkini di EV ini dengan lebih praktis melalui sistem over-the-air (OTA) update. 

All New Kona Electric juga dilengkapi Hyundai SmartSense yang semakin menjamin pengalaman berkendara yang aman dan nyaman bagi pengguna.

BACA JUGA:Pasang Steel Sheet Pile, Perbaikan Tol Bocimi Ditarget Rampung Sebelum Libur Nataru 2025

BACA JUGA:Bentuknya Mirip Kacang Tanah tapi Batu Akik Ini Sakti Mandraguna

All New Kona Electric akan hadir di Indonesia dalam 4 varian, yaitu Signature Long Range, Signature Standard Range, Prime Long Range, dan Prime Standard Range.

Dengan pilihan warna eksterior Optic White Matte, Creamy White Pearl, Creamy White Pearl Two-tone, Titan Grey Metallic.

Magnetic Silver Metallic, Magnetic Silver Metallic Two-tone, Dragon Red Pearl, Dragon Red Pearl Two-tone, dan Midnight Black Pearl.

Konsumen bisa melakukan pre booking All New Kona Electric secara eksklusif melalui situs resmi Hyundai (hyundai.com/id/id) mulai hari ini. 

BACA JUGA:Listrik Blackout di Palembang, Penumpang LRT Sumsel Dievakuasi, Sudah Beli Tiket Bisa Refund

BACA JUGA:7 HP Android Ini Sangat Cocok Buat Bisnis Online, Harganya 1 Jutaan Saja

Pastikan untuk pre-booking hanya di situs resmi Hyundai, 500 pemesan pertama akan menikmati penawaran spesial yang tak boleh untuk dilewatkan.

Berupa free charging satu tahun dalam bentuk e-wallet senilai Rp5 juta.

Dan bisa digunakan untuk mengisi daya kendaraan listrik baik di rumah maupun di stasiun pengisian daya umum.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: