Honda

Tanam Pohon di Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ini Harapan Pj Bupati OKI

Tanam Pohon di Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ini Harapan Pj Bupati OKI

Pj Bupati OKI Asmar Wijaya melakukan penanaman pohon di Hari Lingkungan Hidup Sedunia-PALPRES.COM-

PALPRES.COM - Penjabat (Pj) Bupati Ogan Komering Ilir (OKI), Ir Asmar Wijaya memimpin kegiatan penanaman pohon dalam rangkaian memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia.

Penanaman bibit pohon ini dilakukan bersama unsur forum koordinasi pimpinan daerah serta jajaran ASN Pemkab OKI.

"Pemulihan lingkungan merupakan kunci dalam membalikkan arus degradasi lahan.

Hal ini sekaligus bisa meningkatkan mata pencaharian, mengurangi kemiskinan, dan membangun ketahanan terhadap cuaca ekstrem," ujar Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya yang dibacakan Pj Bupati OKI, Ir Asmar Wijaya M.Si, Rabu 5 Juni 2024.

BACA JUGA:Perahu Getek Pasutri Asal Ogan Ilir Ini Dihantam Ombak, Istrinya Hilang di Sungai Ogan

BACA JUGA:BLT BPNT Cair Juni, Pemilik E-KTP Dan BPJS KIS Dapat Rezeki Rp2.400.000, Simak Cara Daftarnya!

Asmar menekankan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan hidup.

Dia mengajak masyarakat bertangung jawab dalam menjaga alam dan lingkungan sekitar.

"Saya mengajak seluruh masyarakat Ogan Komering Ilir (OKI) untuk berpartisipasi dalam upaya pelestarian lingkungan hidup.

Hal ini dilakukan agar masyarakat mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, membuang sampah pada tempatnya, dan melakukan kegiatan penanaman pohon.

BACA JUGA:BLT BPNT Cair Juni, Pemilik E-KTP Dan BPJS KIS Dapat Rezeki Rp2.400.000, Simak Cara Daftarnya!

BACA JUGA:OKI Dukung Program Layanan KB Serentak Sejuta Akseptor

Penanaman pohon ini diharapkan dapat menjadi simbol komitmen Pemkab OKI dan masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup," tutupnya.

Sebagai informasi tambahan, Hari Lingkungan Hidup Sedunia diperingati setiap tahun di tanggal 5 Juni.

Hal ini demi meningkatkan kesadaran global akan kebutuhan untuk mengambil tindakan lingkungan yang positif bagi perlindungan alam dan planet Bumi.

Selain itu, Hari Lingkungan Hidup Sedunia juga merupakan instrumen penting yang digunakan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk meningkatkan kesadaran tentang lingkungan, serta mendorong perhatian dan tindakan politik di tingkat dunia.

BACA JUGA:PLN Klaim 2,5 Juta Pelanggan Sumbagsel Sudah Berhasil Menyala, Beberapa Daerah Masih Terdampak, Ini Lokasinya

BACA JUGA:Ayo Lamar Disini! BUMN PT Indah Karya (Persero) buka Lowongan Kerja Magang Terbaru

Hari peringatan ini dipandang sebagai kesempatan bagi semua orang untuk menjadi bagian aksi global dalam menyuarakan proteksi terhadap planet bumi, pemanfaatan sumber daya alam yang berkelanjutan, dan gaya hidup yang ramah lingkungan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: