Honda

Inilah 4 Jembatan Terunik di Indonesia, Nomor 2 Ada Restoran di Puncaknya

Inilah 4 Jembatan Terunik di Indonesia, Nomor 2 Ada Restoran di Puncaknya

Ilustrasi jembatan terunik di Indonesia yang salah satunya ada restoran di puncaknya-pixabay-

PALPRES.COM - Infrastruktur berupa jembatan menjadi penghubung antara daerah yang terpisah oleh sungai, lembah, jurang dan lainnya.

Bukan hanya fungsinya, sejumlah jembatan di Indonesia ternyata mempunyai keunikan masing-masing yang menjadikannya sangat menarik.

Di Indonesia, setidaknya ada 4 jembatan unik yang mempunyai keunikan tersendiri dari biasanya.

Bahkan, salah satunya mempunyai restoran yang terdapat di puncak jembatan.

BACA JUGA:Terus Naik, Harga Emas Antam di Palembang Hari Ini Tembus Rp1.338.000 per Gram

BACA JUGA:Buruan Daftar! Ada 3.332 Formasi PPPK dan 40 Formasi CPNS 2024 di Bangka Belitung

Berikut ini 4 jembatan terunik di Indonesia:

1. Jembatan Kelok 9

Jembatan Kelok 9 berlokasi di Sumatera Barat, jembatan ini membentang sepanjang 959 meter dengan desain yang dibuat berkelok-kelok membuat jembatan terkesan unik dan menarik.

Jembatan ini dibangun di kawasan perbukitan sehingga pembangunanya dibuat berkelok, serta letaknya berada di kaki bukit membuat jembbatan ini sangat menyatu dengan alam.

BACA JUGA:Cari Mobil Suzuki Karimun Wagon R? Ini Harga Pasarannya di Tahun 2024

BACA JUGA:8.000 Pekerja di PHK, Pabrik Tekstil Terbesar di Jateng Ini Tutup, Berdiri Sejak 1998 Tutup di 2024

2. Jembatan Siak Riau

Berada di Provinsi Riau, Jembatan Siak ini mempunyai keunikan yang berbeda dari jembatan biasanya.

Sebab, kedua puncak jembatan terdapat sebuah restoran.

Tak heran, para pengunjung yang ingin berkunjung ke restoran akan disediakan sebuah lift untuk menuju restoran tersebut.

BACA JUGA:AWAS SALAH! Ini Tips Memilih Hewan Kurban yang Baik dan Sehat

BACA JUGA:RESMI KELUAR! Intip Jadwal Pencairan Bansos PKH, dan BLT BPNT Sembako 1-6 Lewat KKS dan Kantor Pos Disini!

3. Jembatan Ampera

Jembatan Ampera di Kota Palembang mengukir sejarah yang cukup panjang lantaran telah diresmikan sejak tahun 1965, yakni berusia 59 tahun yang lalu.

Jembatan ini dulunya bisa diangkat agar kapal-kapal besar dapat melintas.

Namun, tahun 1970 harus diberhentikan dan kapal sudah jarang yang melintas.

BACA JUGA:Punya Spiritual Tingkat Tinggi, Inilah 7 Tanda Kamu Keturunan Leluhur Sakti

BACA JUGA:Camaba Wajib Catat! AKIPBA Buka Beasiswa Penuh 2024, Ini Syarat Lengkapnya

Menariknya, biaya pembangunan jembatan ini rupanya diambil dari hasil rampasan perang Jepang seperti halnya pembangunan tugu monas.

4. Jembatan Suramadu

Jembatan Surammadu di Jawa Timur ini menjadi penghubung Pulau Jawa dengan Pulau Madura.

Sebab itulah, Jembatan Suramadu menjadi yang terpanjang di Indonesia lantaran panjangnya mencapai 5,4 kilometer.

BACA JUGA:Lowongan Kerja Matahari Department Store Untuk SMA SMK Juni 2024, Ini Persyaratannya

BACA JUGA:5 HP dengan Baterai Paling Tahan Lama, Cocok untuk Driver Ojol, Awet Berhari-hari

Demikian 4 jembatan terunik di Indonesia yang mempunyai keunikan dan perbedaan dari jembatan biasanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: