Honda

Sholat Idul Adha Bersama Keluarga di Masjid Agung Al-Amir, Ini Pesan Pj Bupati Banyuasin

Sholat Idul Adha Bersama Keluarga di Masjid Agung Al-Amir, Ini Pesan Pj Bupati Banyuasin

Pj Bupati Banyuasin Hani S.Rustam dan keluarga, saat menggelar Open House Hari Raya Idul Adha 1445 H di Rumah Dinas-SMSI-

BANYUASIN, PALPRES.COM – Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin H. Hani S.Rustam melaksanakan Sholat Idul Adha 1445 H di Masjid Agung Al-Amir Komplek Perkantoran Pemkab Banyuasin, Senin 17  Juni 2024.

Turut hadir, Pj Ketua TP – PKK Hj. Merry Hani, Forkompimda, Sekretaris Daerah dan  pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Banyuasin.

Pj Bupati Hani S. Rustam dalam kesempatan itu, memberikan ucapan selamat Hari Raya Idul Adha kepada para umat Muslim.’

Khususnya kepada masyarakat Kabupaten Banyuasin. 

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca Wilayah Sumsel Hari Ini, Cek Wilayah yang Masih Berpotensi Hujan Deras

BACA JUGA:Update BMKG, Gempa 4.7 Magnitudo Guncang Mamberamo Tengah, Provinsi Papua

Hani S. Rustam mengajak seluruh masyarakat, ulama dan Pemerintah Kabupaten Banyuasin, agar mempererat tali silaturahmi, ” imbau Pj Bupati Hani S.Rustam.

Menurut Pj Bupati Hani S.Rustam, pelaksanaan Sholat Idul Adha  adalah momentum yang tepat untuk mengasah keikhlasan dan sosial terhadap sesama.

Hani S.Rustam menekankan, Hari Raya Kurban juga saat yang tepat untuk membangun kualitas pribadi yang sabar, tahan uji, dan tegar.

Khususnya, dalam menghadapi cobaan kehidupan.

BACA JUGA:Hasil Pertandingan Grup D Euro 2024: Austria vs Prancis, Gol Bunuh Diri Wober Menangkan Les Bleus

BACA JUGA:Inilah 3 Perpustakaan Terbesar di Dunia, Nomor 1 Koleksi Bukunya 170 Juta, Cek Lokasinya

Dikatakan Pj Bupati Hani S.Rustam, hendaknya hal itu bisa dijadikan perhatian bersama.

Khususnya dalam mewujudkan budaya gotong royong, dan menciptakan masyarakat yang madani serta Kabupaten Banyuasin “Berkilau dan bersinar”.

“Dengan niat baik ini, Insya Allah kita semua termasuk kepada gologan orang-orang bertaqwa. 

Aamiin,” tegas Pj Bupati Hani S.Rustam.

BACA JUGA:Hasil Pertandingan Grup E Euro 2024: Rumania di Puncak usai Kalahkan Ukraina, Belgia Tersungkur dari Slovakia

BACA JUGA:Ratu Dewa Sebut Pencapaian Pembangunan Palembang Hasil Kolaborasi, HUT Kota Palembang ke 1341

Selain itu, Pj Bupati Hani S.Rustam, memaknai Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya Kurban sebagai bentuk ketaatan manusia kepada Allah SWT.

Juga sebagai momen berbagi kepada saudaranya yang belum sejahtera.

Ditekankan Pj Bupati Hani S.Rustam, Hari Raya Kurban merupakan saat berbagi kenikmatan bagi sesama.

Pj Bupati Hani S.Rustam mengajak seluruh masyarakat dan warga Banyuasin agar senantiasa menahan diri, dan menjaga hubungan silaturahim.

BACA JUGA:Dandim 0402/OKI: Moment Idul Adha 1445 Hijriah Sarat Makna dan Hikmah

BACA JUGA:Sekda Muba Door to Door, Bagikan Daging Kurban ke Rumah Warga di Sekayu

Karena, lanjut dia, tidak berapa lama lagi akan dilaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

“Doakan pelaksanaan Pilkada sukses tanpa ada halangan apapun.

Dan, Kabupaten Banyuasin zero konflik bisa dijaga tahun ini,” ujar Hani S.Rustam.

Hani S.Rustam menambahkan, sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan, dia akan mengakhiri tugasnya sebagai Pj Bupati Banyuasin setelah Pilkada 2024 digelar.

BACA JUGA:Jadwal Sholat Hari Ini 18 Juni 2024 untuk Wilayah Palembang dan Sekitarnya

BACA JUGA:Resep Bumbu Oles Sate untuk Bakaran Tanpa Pakai Kecap, Aromanya Wangi Rasanya Lembut dan Lezat

Oleh karenanya pada momen Hari Raya Idul Adha 1445 H, lanjut Hani S.Rustam, dia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantunya dalam menjalankan roda pemerintahan di Banyuasin.

Termasuk, lanjut Hani S.Rustam, sang istri sebagai Pj Ketua TP PKK Banyuasin.

“Saya haturkan permohonan maaf atas segala keterbatasan dan kekurangan, selama menjadi pemimpin di Kabupaten Banyuasin. Saya manusia biasa, tak telepas dari kesalahan serta kekurangan di berbagai hal. 

Sehingga, saya atas nama pribadi, pemerintah dan keluarga, menghaturkan permohonan  maaf,” tandasnya.

BACA JUGA:Jaga Kesehatan, PPIH Imbau Jemaah Risti dan Lansia Badal Lontar Jumrah

BACA JUGA:Masjid Agung Palembang Bagikan 2.500 Kupon Daging Kurban ke Warga, Hanya Ada 14 Ekor Sapi dan 9 Ekor Kambing

Sementara itu pada Hari Raya Idhul Adha 1445 H, Masjid Al Amir mengurbankan 11 ekor sapi dan 7 ekor Kambing.

Daging kurban yang terkumpul, disebar ke beberapa masjid di Kecamatan yang ada di Kabupaten Banyuasin. 

Usai melaksanakan ibadah Sholat Idul Adha, Pj Bupati Banyuasin menggelar acara open house di rumah dinas.  

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: smsi