Honda

Deretan Film yang Tayang Di Bioskop Bulan Juli 2024,Dari Sajian Horror Hingga Komedi

Deretan Film yang Tayang Di Bioskop Bulan Juli 2024,Dari Sajian Horror Hingga Komedi

Deretan Film yang Tayang di Bioskop Bulan Juli 2024-Freepik-

PALPRES.COM - Di bulan Juli 2024, ada deretan film yang akan tayang di Bioskop, lho.

Tahun 2024 menjanjikan tahun yang menyenangkan bagi para penggemar film.

Hal itu karena ada banyak film luar biasa yang akan dirilis di bulan mendatang.

Bulan Juli 2024 akan menjadi saksi perilisan film-film luas biasa tersebut di layar lebar di bioskop.

BACA JUGA:KPOPERS WAJIB TAHU! Jadwal Konser KPOP dan Fanmeeting di Indonesia Juni dan Juli 2024

BACA JUGA:Tayang Pas Lebaran Idul Adha 2024, Simak 5 Fakta Menarik Film Ipar Adalah Maut yang Viral

Di Bulan Juli ini, ada banyak sekali tontonan menarik yang siap menanti kamu.

Dilansir dari website Rukita, berikut ini adalah daftar film yang akan tayang di bioskop pada bulan Juli 2024. Yuk, mari kita ulas bersama-sama!

1. Catatan Harian Menantu Sinting, 18 Juli 2024

Dengan duet Raditya Dika dan Ariel Tatum, Catatan Harian Menantu Sinting adalah film yang akan segera dirilis oleh Soraya Intercine Films.

Film yang disutradarai oleh Sunil Soraya ini diangkat dari novel berjudul sama karya Rosi L. Simamora. 

BACA JUGA:Rayakan Penayangan Film ‘Inside Out 2’, Disney Indonesia Hadirkan Special Exhibition, Ini Lokasinya

BACA JUGA:Film Animasi ‘Inside Out 2’ Sudah Tayang di Bioskop Hadirkan Emosi Baru Hiasi Masa Remaja Riley

Film ini mengisahkan kehidupan pasangan suami istri Sahat (Raditya Dika) dan Minar (Ariel Tatum) setelah menikah.

Plot film ini dibumbui dengan perselisihan kecil, terlihat sangat mirip dengan apa yang dialami oleh orang-orang saat ini ketika mereka terpaksa tinggal di rumah mertua.

Sudah tidak sabar untuk menonton film ini? 

Bersabarlah, pada 18 Juli 2024, film bergenre komedi ini dijadwalkan tayang di bioskop-bioskop Indonesia. 

BACA JUGA:Sinopsis dan Fakta Ipar Adalah Maut: Perselingkuhan dan Pengkhianatan Tergila Sepanjang Masa

BACA JUGA:Kim Haneul Akan Beradu Acting dengan Jung Jihoon dalam Drama Korea Konspirasi 'Red Swan'

2. Jurnal Risa, 11 Juli 2024

MD Pictures memproduksi film horor Jurnal Risa.

Film yang disutradarai oleh Rizal Mantovani ini berpusat pada YouTuber Risa Saraswati, yang mendapatkan popularitas karena kemampuannya berinteraksi dengan paranormal.

Dalam upaya menciptakan materi horor melalui lokasi-lokasi berhantu, Risa mengundang sejumlah penyedia konten yang berbeda untuk berpartisipasi dalam riset terbarunya.

Namun demikian, ambisi untuk memberikan materi yang sempurna tanpa disengaja justru berbuah malapetaka.

BACA JUGA:The First Slam Dunk Masuk Daftar Judul Anime Kelas Dunia yang Tayang di Disney+ Hotstar

BACA JUGA:Saksikan Keseruan Selebriti Korea Merasakan Realita Sebagai Orang Lain dalam 72 Jam di 'My Name is Gabriel'

Seorang pembuat konten muda bernama Prinsa tanpa sengaja memanggil monster mengerikan dari masa lalu Risa.

Hal ini menyebabkan Risa kesurupan dan tidak sadarkan diri selama beberapa hari, bahkan setelah Ia kembali ke rumah.

Dengan cara apa cerita film horor ini akan terungkap? 

Nantikan tanggal rilisnya pada 11 Juli 2024 di bioskop kesayangan kamu, ya!

BACA JUGA:Mengupas Lebih Dalam ‘Star Wars: The Acolyte’, Dua Episode Pertama Sudah Tayang

BACA JUGA:Kenalan dengan Emosi Baru dalam ‘Inside Out 2’, Tayang di Bioskop 14 Juni 2024

3. Romeo Ingkar Janji, 25 Juli 2024

Romeo Ingkar Janji merupakan produksi Creative Power Management dan Adhya Pictures. 

Kisah nyata Jeremy dan Ina Thomas menjadi dasar cerita film ini.

Agatha, tokoh utama dalam kisah ini, dibesarkan dalam keluarga yang berantakan.

Karena pengalaman menyakitkan dari hubungan orangtuanya, Agatha menganggap cinta sebagai penyebab rasa sakit.

BACA JUGA:Penampilan Perdana Tukul Arwana di TV Usai Bertahun-Tahun Vakum Karena Sakit, Comeback ke Dunia Hiburan?

BACA JUGA:Kabar Terbaru Shah Rukh Khan Usai Masuk Rumah Sakit Gegara Heatstroke

Namun, pandangannya berubah saat Ia bertemu dengan Romeo di Bali.

Ikatan Agatha dan Romeo semakin dalam seiring berjalannya waktu saat mereka menemukan kesamaan dalam pengalaman mereka masing-masing.

Sayangnya, petualangan romantis mereka diliputi oleh kesulitan dan tidak berjalan seindah yang mereka harapkan.

4. Fly Me to the Moon, 11 Juli 2024

Film ini merupakan film komedi romantis yang berjudul Fly Me to the Moon.

BACA JUGA:Walt Disney Animation Studios Rilis Trailer dan Poster ‘Moana 2’, Catat Tanggal Penayangannya

BACA JUGA:Jelajahi World of Frozen dalam Featurette Terbaru Mulai 7 Juni 2024 Ini

Fly Me to the Moon ini berlatar belakang tahun 1969, saat puncak perlombaan antariksa antara AS dan Uni Soviet.

Film ini berpusat pada Kelly Jones (Scarlett Johansson), seorang spesialis pemasaran yang dikirim untuk meningkatkan persepsi publik NASA, dan Cole Davis (Channing Tatum), seorang direktur peluncuran yang menarik dan jenaka.

Di bawah tekanan yang semakin meningkat dari Gedung Putih, mereka dipaksa untuk membuat rencana cadangan untuk melakukan pendaratan di bulan.

Dan di tengah-tengah semua kekacauan itu, mereka jatuh cinta.

BACA JUGA:Terinspirasi dari Kisah Nyata, Trailer Film Horor ‘Pengantin Iblis’ Telah Tayang

BACA JUGA:Presiden Jokowi Ngopi di Barchetta Lippo Plaza Lubuklinggau, Masyarakat Ramai-ramai Minta Foto

Film komedi romantis ini sangat menyenangkan untuk ditonton karena perpaduan unik antara humor dan hati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: