RDPS
Honda

Hadiri Pisah Sambut Penjabat Gubernur Sumsel, Pj Bupati Empat Lawang Sampaikan Ini

Hadiri Pisah Sambut Penjabat Gubernur Sumsel,  Pj Bupati Empat Lawang Sampaikan Ini

Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin foto bersama Pj Gubernur Sumsel yang baru Elen Setiadi, dan mantan Pj Gubernur Sumsel, Agus Fatoni (tengah).-Dinkominfo Empat Lawang-

BACA JUGA:Sepanjang 10 Kilometer Sungai Dawas Tercemar Minyak, Ini Tindakan Sekda Muba

"Saya bisa mengemban amanah menjadi Pj Gubernur Sumsel, dan sekarang menjadi Pj Gubernur Sumatera Utara," lanjut A. Fatoni.

Agus Fatoni mengucapkan terima kasih atas segala bantuan yang diterimanya selama ini, dalam rangka melayani masyarakat Sumatera Selatan.

Agus Fatoni mengucapkan terima kasih untuk Bupati/Walikota di Sumsel, yang telah begitu solid membantunya dalam beberapa gerakan.

Membersamainya dalam bekerja membangun Sumatera Selatan yang lebih baik lagi.

BACA JUGA:Akui Jadi Pengalaman Pertama, Elen Setiadi Akan Teruskan Apa yang Sudah Dikerjakan Oleh Agus Fatoni

BACA JUGA:Agus Fatoni Pamit Dari Sumsel Akui Tak Bisa Tahan Tangis Ketika Harus Berpisah, Hingga Buat Puisi Perpisahan

Agus Fatoni juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada untuk para instansi vertikal dan media.

Selama ini telah membuat kondisi yang kondusif, bersama bergandengan tangan untuk memajukan Sumsel yang aman, maju dan sejahtera.

Di tempat sama, Elen Setiadi selaku Pj Gubernur Sumsel yang didampingi oleh Pj Ketua TP PKK Sumsel, mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dari jajaran Forkopimda.

Juga dari Bupati/Walikota serta semua unsur masyarakat yang ada di Sumatera Selatan. 

BACA JUGA:Israel Serang Gaza, 10 Anggota Keluarga Pemimpin Hamas Tewas

BACA JUGA:CANGGIH! 4 Aplikasi Ini Bisa Melihat Peruntungan di Masa Depan

"Saya ucapkan banyak terima kasih kepada semua atas sambutan hangatnya.

Harapannya kita dapat saling mendukung dalam rangka memajukan Sumatera Selatan," harap Elen Setiadi.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: dinkominfo empat lawang