Honda

3 Keunggulan All New Kona Electric, Hadir dengan 4 Varian yang Segera Hadir di Indonesia

3 Keunggulan All New Kona Electric, Hadir dengan 4 Varian yang Segera Hadir di Indonesia

3 Keunggulan All New Kona Electric, Hadir dengan 4 Varian yang Segera Hadir di Indonesia -Hyundai Motors Indonesia-

PALPRES.COM- Memahami karakteristik konsumen Indonesia, PT Hyundai Motors Indonesia menghadirkan All New Kona Electric yang memiliki 3 keunggulan.

All New Kona Electric merupakan mobil listrik pertama di Indonesia yang akan menggunakan baterai produksi lokal. 

Melalui All New Kona Electric, Hyundai semakin menegaskan posisinya sebagai pionir EV dan pemimpin elektrifikasi industri otomotif di Indonesia.

Mobil listrik besutan Hyundai ini akan segera dikenalkan untuk pasar di Indonesia.

BACA JUGA:Mana yang Paling Keren, Mobil Sedan Listrik BYD Seal Atau Hyundai IONIQ 6?

BACA JUGA:5 Hyundai Jamin Agar Pemilik Kendaraan Worry Free, Salah Satunya Jamin Ganti Mobil Baru

All New Kona Electric juga akan memberikan pilihan EV yang lebih luas bagi konsumen.

Sehingga kehadirannya semakin melengkapi lini EV selain IONIQ 5 dan IONIQ 6. 

Bahkan All New Kona Electric juga berhasil mendapatkan penghargaan bergengsi di tingkat global.

Kehadiran mobil EV dari Hyundai ini juga menjadi jawaban untuk konsumen mobil Indonesia yang memiliki karakteristik unik. 

BACA JUGA:Inovasi Aftersales Hyundai Buat Konsumen di Palembang Bebas Khawatir Saat Berkendara

BACA JUGA:Program Roda Keberuntungan Hyundai, Bisa Berkesempatan Bawa Pulang Ioniq 6

Banyak calon pembeli mobil sangat memikirkan cost of ownership.

Seperti biaya spare part serta biaya perbaikan dan perawatan. 

Tidak sedikit pula yang mengutamakan kenyamanan dan luas kabin, apalagi bagi konsumen yang ingin beli mobil baru untuk keluarga. 

Tak ketinggalan, konsumen juga semakin suka dengan desain mobil yang menarik dan futuristis.

BACA JUGA:Hyundai Resmi Buka Pre Booking Kona Electric, OTR Mulai Rp500 Jutaan, Dapat Bonus Ini

BACA JUGA:Hyundai New Palisade XRT, Tampilan Terbaru Hadir Lebih Mewah dan Gahar, OTR Mulai Rp900 Jutaan

Pertimbangan tersebut juga berlaku bagi calon pembeli mobil listrik (EV). 

Ekspektasi konsumen terhadap EV pun ditambah dengan konsumsi daya dan jarak tempuh yang andal. 

1.Desain futuristis 

Eksterior All New Kona Electric memiliki tampilan futuristis dan stylish berkat profil desain yang clean dan aerodinamis.

BACA JUGA:Hyundai Siapkan Mobil Listrik untuk Pejabat di IKN Nusantara

BACA JUGA:Hadir Dengan Spesifikasi Mahal, Ini Sederet Keisitimewaan Dari Mobil Listrik Hyundai Ioniq 6

Pixelated Seamless Horizon Lamp yang membentang di sisi depan dan belakang menciptakan tampilan ikonis dari all-new KONA Electric. 

Twin headlamp dengan lampu projector Full LED yang terintegrasi di bumper depan.

Serta Seamless Horizon Lamp di kap mesin menciptakan sorotan cahaya yang eye-catching.

Wheel arch sewarna bodi yang menyatu dengan lampu depan dan belakang memberikan kesan tangguh dan dinamis. 

BACA JUGA:STATUS BERUBAH! Bansos BPNT dan BLT PKH Juli - Agustus Rp400.000, Cair Bertahap Lewat KKS ATM

BACA JUGA:Masjid Megah Ini Berdiri di Arab, Namanya Diambil dari 2 Wanita Kesayangan Rasulullah, Apa Ya?

Permukaan parametrik diagonal yang tegas serta molding chrome satin yang membentang hingga ke beltline menambah kesan elegan. 

Integrasi Active Air Flap di bumper depan dirancang sedemikian rupa untuk meningkatkan efisiensi energi dan memberi pendinginan yang dibutuhkan komponen kendaraan.

Secara keseluruhan, All New Kona Electric dirancang dengan estetika dan teknologi tinggi.

Sehingga merepresentasikan kecanggihan dan kenyamanan pengalaman berkendara dari sebuah EV. 

BACA JUGA:Pemilik KTP BERBAHAGIA! Ada 2 Jenis Bansos Dicairkan 3 Bulan Langsung Mulai Minggu Depan

BACA JUGA:Poco M6 Pro 4G, ‘Glow Up’ HP 3 Jutaan dengan Spek Dewa!

Keunggulan desain ini pun menjadi jawaban bagi konsumen Indonesia yang melihat bahwa desain mobil yang futuristis menjadi nilai tambah dalam menentukan kendaraan pilihannya.

2.Kenyamanan yang meningkatkan pengalaman berkendara

All New KONA Electric akan hadir dengan berbagai keunggulan Compact SUV yang nyaman dan lapang. 

All-new Kona telah berhasil menerima ragam penghargaan bergengsi di tingkat global, seperti Best Compact SUV di Fleet News Awards 2024. 

BACA JUGA:Bikin Tampil Kece di Jalanan 2024, Berkendara Nyaman dengan Mobil Audi A4

BACA JUGA:Kilang Pertamina Plaju dan Pemprov Sumsel Bangun Taman Rawa di Jakabaring, Tanam 55 Spesies Pohon Langka

Di ajang ini, All New Kona dinilai memiliki keandalan, kenyamanan, dan performa berkendara terdepan di kelasnya.

Maka dari itu, All New Kona Electric otomatis dapat menjadi Compact SUV dengan kenyamanan maksimal.

Sehingga memungkinkan pengguna menjalani mobilitas harian yang lebih menyenangkan. 

Keunggulan tersebut sesuai dengan perilaku konsumen Indonesia dalam mempertimbangkan kenyamanan sebuah mobil saat memilih model kendaraan, termasuk di segmen SUV.

BACA JUGA:Minta Maaf, Hacker Brain Cipher akan ‘Lepas’ Data PDNS Gratis

BACA JUGA:Jemaah Haji Kloter 8 Debarkasi Palembang Tiba di Bandara SMB II

Kenyamanan berkendara dengan All New Kona Electric salah satunya terwujud berkat inovasi teknologi terdepan di dalamnya. 

Mobil ini mendukung fitur konektivitas terdepan Hyundai Bluelink yang memudahkan pengguna dalam menikmati pengalaman mobilitas harian. 

All New Kona Electric juga dilengkapi Hyundai SmartSense yang semakin menjamin pengalaman berkendara yang aman dan nyaman bagi pengguna.

3.Perawatan Mudah

BACA JUGA:SIAP-SIAP! Ini Tanggal, Tempat dan Link Pendaftaran Lomba EKR 2024 Piala Menteri PUPR

BACA JUGA:Ombudsman Republik Indonesia Buka Seleksi Calon Asisten Ombudsman, Tersedia 128 Formasi Bisa Daftar Disini

All New Kona Electric meraih penghargaan 2024 Vincentric Best Value in America Awards sebagai mobil yang low maintenance dan cost effective. 

Penghargaan ini menunjukkan bagaimana All New Kona Electric hadir sebagai EV dengan perawatan yang mudah dan biaya yang relatif lebih rendah dari mobil konvensional. 

Keunggulan tersebut menjadi jawaban akan concern konsumen Indonesia terhadap biaya yang perlu dikeluarkan dalam merawat mobil.

Cost of ownership yang relatif terjangkau dan perawatan yang mudah pun menjadi nilai tambah yang berharga.

BACA JUGA:Mobil MPV Matic RWD Murah dan Irit Bahan Bakar, Harga Cuma 80 Jutaan Buat Dipedesaan

BACA JUGA:Tanpa Perlu ke Bank, Inilah 3 Cara Mengatasi Lupa Kode Akses BCA Mobile

All New Kona Electric sebagai EV canggih dengan all-electric range (AER) mencapai hingga lebih dari 600 km. 

Menariknya lagi, All New Kona Electric akan tersedia dengan harga kompetitif sekitar Rp500 jutaan.

Perlu diketahui, All New Kona Electric akan hadir di Indonesia dalam 4 varian.

Antara lain, Signature Long Range, Signature Standard Range, Prime Long Range, dan Prime Standard Range.

BACA JUGA:Mobil Hybrid MG VS HEV Meluncur di Palembang, Punya Fitur Canggih dengan Harga OTR Rp399 Juta

BACA JUGA:Penjualan Suzuki Meningkat 22 Persen di Mei 2024, Ternyata Disumbang 3 Mobil Ini, Cek Apa Saja

Dengan pilihan warna eksterior Optic White Matte, Creamy White Pearl, Creamy White Pearl Two-tone, Titan Grey Metallic, Magnetic Silver Metallic.

Magnetic Silver Metallic Two-tone, Dragon Red Pearl, Dragon Red Pearl Two-tone, dan Midnight Black Pearl.

Konsumen bisa melakukan pre-booking all-new KONA Electric secara eksklusif di situs resmi Hyundai. 

Pastikan untuk pre-booking hanya di situs resmi Hyundai. 

BACA JUGA:Harga Terjangkau! Inilah 6 Mobil LCGC Terbaik 2024 yang Irit Bahan Bakar

BACA JUGA:4 Merek Motor Listrik di Indonesia yang Bisa Diajak dengan Jarak Tempuh Paling Jauh, Ada Mobilmu?

Bagi 500 orang pertama akan menikmati bonus spesial berupa free charging selama setahun senilai Rp5 juta.

Free charging ini bisa dipakai untuk mengisi daya kendaraan listrik.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: