Intip Sejarah Motor Matic Yamaha di Indonesia, Skutik Ini Pertama Kali Mengaspal
Ilustrasi motor matic pertama Yamaha yang mengaspal di Indonesia-tangkapan layar YouTube Yamaha Mesra-
PALPRES.COM - Berbicara mengenai sejarah motor matic Yamaha di Indonesia, pasti teringat dengan Mio atau Nouvo.
Namun, motor maticpertama Yamaha yang mengaspal di Indonesia ternyata bukan Mio atau Nouvo.
Menyambut perayaan 50th Anniversary Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), alangkah baiknya sedikit nostalgia mengenai motor-motor pertama Yamaha di Indonesia.
Memang, banyak yang menganggap Nouvo merupakan motor matic pertama dari pabrikan garpu tala di tanah air.
BACA JUGA:Inilah Batu Akik Raflesia Bengkulu, Tetap Stabil di Kondisi Labil
BACA JUGA:Video Pelanggaran di Flyover Jakabaring Viral, Ini Klarifikasi Satlantas Polrestabes Palembang
Nouvo sendiri diluncurkan pada 2002 silam, tapi bukan menjadi motor matic pertama Yamaha di Indonesia.
Executive Vice President, Chief Operating Officer YIMM, Dyonisius Beti yang menjabat saat itu menurutkan, matic pertama Yamaha di Indonesia adalah Glide dan Majesty.
"Pertama kali kami memasukkan skutik di Indonesia itu bukan Nouvo, tapi Glide dan Majesty," kata Dynosius Beti kala itu.
Dyon menjelaskan, ide mendatangkan Glide dan Majestu lahir setelah dirinya melihat banyaknya skutik beredar di Jepang.
BACA JUGA:Penting Diketahui! Inilah 10 Ciri Perkutut Putih Lokal Alam Asli dengan Kekuatan Tuahnya
BACA JUGA:Cek ATM! KPM Kategori Ini Terima Saldo Bansos di Bank BNI, BRI dan BSI
Dan akhirnya, pada tahun 1990-an Dyon berkunjung ke Jepang untuk pertemuan dengan Yamaha Pusat.
Dirinya pun memulai rencana YIMM memboyong sejumlah skutik untuk dipasarkan di tanah air.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: