Citraland
Honda

BRAVO! Kapolres OKI Bersama Tim Gabungan Bahu-Membahu Padamkan Kebakaran Lahan di Lempuing Jaya

BRAVO! Kapolres OKI Bersama Tim Gabungan Bahu-Membahu Padamkan Kebakaran Lahan di Lempuing Jaya

Kapolres OKI terjun langsung padamkan api bersama tim gabungan di Lempuing Jaya-Humas Polres OKI-

Jarak antara kanal air dengan lokasi kebakaran berjarak 200 meter dengan lebar hamparan lahan terbakar sekitar 1.500 meter.

Setelah melakukan survei lokasi dan berkoordinasi dengan pihak terkait, tim gabungan dipimpin Kapolres OKI merencanakan strategi pemadaman lanjutan pada hari berikutnya.

BACA JUGA:Kemensos Tambah Penerima Bansos PKH dan BPNT, Untuk Syaratnya Cek Disini!

BACA JUGA:Soal Dugaan Pungli di Rutan Kelas I Palembang, Ini Klarifikasi dari Karutan David Rosehan

Mereka akan membuka kanal/parit pada titik koordinat yang sudah tentukan di lahan yang berbatasan dengan PT Wai Musi Agro untuk membatasi penyebaran api.

Parit akan dibuat untuk mengalirkan air ke lahan terbakar dan dibuat sumur baru dengan kedalaman 2 meter sebagai cadangan air untuk pompa air.

Parit tersebut akan dibuat dengan menggunakan ekskavator milik perusahaan, dan titik koordinat awal pembuatan parit ini akan mengarah dan tembus ke pinggiran desa dengan panjang sekitar 1-1,2 kilometer.

Harapannya kesedian air terjaga saat pemadaman di tengah kebun karet dimaksud.

BACA JUGA:CAKEP! Srikandi PWI OKI Ramaikan Lomba Gerak Jalan Ketepatan Waktu HUT Ke-79 RI

BACA JUGA:Mahasiswa KKN Melayu Serumpun di Desa Arul Bantu Buatkan Plang Lomba 17 Agustus

Kapolres OKI menambahkan, tim RPK dari perusahaan akan terus memadamkan api sebisa mungkin di titik koordinat yang telah ditentukan.

Alat berat akan mulai digunakan besok pagi setelah jembatan selesai dibangun untuk menyeberangkan alat dari parit ke lahan yang terbakar.

Upaya terus dilakukan untuk mencegah kebakaran meluas dan mengurangi risiko yang lebih besar bagi masyarakat Desa Tanjung Sari 2, Lempuing Jaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: