Honda

Resmi Dibuka, Pertamina SMEXPO Palembang 2024 Langsung Diborong Pengunjung PTC Mall

Resmi Dibuka, Pertamina SMEXPO Palembang 2024 Langsung Diborong Pengunjung PTC Mall

Salah satu mitra binaan yang membuka booth di Pertamina SMEXPO Palembang 2024-Alhadi Farid-Palpres.com

Lilik Rustiantini, pemilik Alifah Sae, UMKM aneka keripik buah yang dibina oleh Rumah BUMN Pertamina Ogan Ilir mengucapkan terima kasih sudah dilibatkan dalam Pertamina SMEXPO di Palembang.

“Alhamdulillah sudah bagus, sangat pengertian, apa yang kita butuhkan sangat difasilitasi, terima kasih sudah didampingi selama ini,” ungkapnya.

BACA JUGA:1.000 Unit Konversi Motor Listris Diluncurkan Pemerintah, Program Konversi Gratis Bagi Masyarakat

BACA JUGA:Innova Jawara, Inilah 20 Mobil Paling Laris Tahun 2024, Ada Mobilmu?

Mendapat pendampingan membuat pola pikir tradisional jadi naik kelas.

Serta mengubah cara pandang terhadap pengelolaan UMKM, ini semua berkat kepedulian Pertamina.

Ia berharap, kedepan Pertamina dapat melebarkan jangkauan pembinaan.

Dan memfasilitasi pembinaan yang lebih masif seperti pemanfaatan QRIS, dan pendampingan NPWP yang melibatkan instansi lain.

BACA JUGA:Banyak yang Belum Tahu, Begini Cara Dapat QR Code untuk Beli BBM Pertalite dan Solar

BACA JUGA:5 Rekomendasi Mobil Paling Irit BBM Untuk Mobil Keluarga, Nomor 3 Bisa Jalan Jauh Antar Pulau

Sementara Bagas (26), salah satu pengunjung PTC Mall yang berkunjung ke booth SMEXPO, merasa terkesan dengan kreativitas dan inovasi produk-produk UMKM binaan Pertamina. 

“Benar-benar sangat terkesan dengan pameran ini. Produk-produk UMKM binaan Pertamina ternyata unik-unik ya, penuh inovasi, kreatif,” jelasnya.

Selain itu juga, Pertamina SMEXPO Palembang 2024 disemarakkan oleh beragam kompetisi.

Misalnya Photography Competition, Cooking Competition, SMEXPO Got Talent, Coffee Drawing Competition, Coloring Moms & Kids Competition serta Latte Art Competition.

BACA JUGA:Bisa Secara Online, Begini Cara Daftar Barcode Pertamina Untuk Beli BBM Bersubsidi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: