Citraland
Honda

Kunjungan Karo Provost Divpropam Polri ke Polres OKI, Perkuat Pembinaan dan Penegakan Disiplin Personel

Kunjungan Karo Provost Divpropam Polri ke Polres OKI, Perkuat Pembinaan dan Penegakan Disiplin Personel

Karo Provost Divpropam Polri melakukan kunjungan kerja ke Polres OKI-PALPRES.COM-

KAYUAGUNG, PALPRES.COM - Karo Provost Divpropam Polri, Brigjenpol Drs Sumarto M.Si melakukan kunjungan kerja ke Polres OKI.

Kunjungan ini bertujuan untuk menjalankan fungsi pembinaan dan penegakan disiplin terhadap anggota Polri, Kamis 19 September 2024.

Didampingi Kabag Gaktibplin Biro Provost Divpropam Polri, Kombespol Joas F Panjaitan S.I.K, serta Kabid Propam Polda Sumsel, Kombes Dadan Wahyudi, rombongan tiba di Mapolres OKI pada pukul 11.30 WIB.

Mereka disambut oleh Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto serta Wakapolres OKI, Kompol Faisal Pangihutan Manalu bersama jajaran pejabat utama dan personel Polres OKI.

BACA JUGA:Pasca Teror Ledakan Pager, Israel Klaim Bunuh Pemimpin Hizbullah yang Jadi Buruan Nomor 1 AS

BACA JUGA:Buron 1 Bulan, Pemilik Sumur Minyak Ilegal Terbakar di Keluang Ditangkap Satreskrim Polres Muba

Dalam apel yang dipimpin oleh Kombespol Joas F Panjaitan, disampaikan pentingnya disiplin dan sikap profesionalisme bagi seluruh personel Polres OKI.

Setelah pelaksanaan apel, dilanjutkan dengan pemeriksaan penampilan, kelengkapan personel, pemeriksaan senjata api, dan tes urine.

Kegiatan pemeriksaan tes urine dilakukan terhadap 187 personel Polres OKI mulai dari Bintara, ASN sampai ke para perwira dan PJU Polres OKI.

Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari upaya meningkatkan kinerja serta menjaga integritas dan disiplin dalam menjalankan tugas sebagai aparat penegak hukum.

BACA JUGA:DIPENJARA! Pelaku Penganiayaan Ini Serahkan Diri Ke Polsek Mesuji OKI

BACA JUGA:Peroleh 51 Mendali Dalam PON XXI Aceh-Sumut, Pemprov Sumsel Apresiasi Perjuangan Atlet Sumsel

Dari hasil pemeriksaan tersebut, seluruh personel dinyatakan negatif narkoba.

Ini menunjukkan komitmen Polres OKI dalam menjaga disiplin dan kebersihan dari pengaruh narkotika, sekaligus membuktikan bahwa personel Polres OKI menjalankan tugas dengan integritas yang tinggi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: