Citraland
Honda

Komitmen Gunakan Produk Dalam Negeri, Pemkab Muba Dapat Reward 18,9 Miliar

Komitmen Gunakan Produk Dalam Negeri, Pemkab Muba Dapat Reward 18,9 Miliar

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian Didampingi Menteri Keuangan Sri Mulyani Memberikan Reward Bagi Pj Bupati Muba. -Foto Kominfo Muba-

JAKARTA, PALPRES.COM- Prestasi kembali ditorehkan Pemkab Musi Banyuasin (Muba). 

Dimana pemerintah pusat kembali mengucurkan reward bagi Pemkab Muba

Setelah mencetak prestasi gemilang dengan mendapatkan 3 kategori insentif fiskal daerah. 

Salah satunya penggunaan produk dalam negeri

BACA JUGA:Aktivis Sumsel Berikan Reward Bagi Pj Bupati Muba, Kok Bisa? Ini Penjelasannya

BACA JUGA:Muba Diganjar UHC Reward karena Komitmen Lindungi Kesehatan Warga

Penghargaan itu sendiri diberikan langsung Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dan Menteri Keuangan Sri Mulyadi pada acara International Seminar on Fiscal Decentralisation yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan.

Berlangsung pada Selasa 24 September 2024 di aula Mezzanine Gedung Juanda 1, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Republik Indonesia. 

Penghargaan itu pun diterima langsung Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi bersama dengan perwakilan dari 13 provinsi dan kabupaten/kota lainnya.

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, reward ini diberikan sebagai bentuk apresiasi setinggi-tingginya kepada para kepala daerah yang telah berkomitmen dalam mempromosikan penggunaan produk dalam negeri. 

BACA JUGA:Kecamatan Prestasi Terbaik Dapat Reward Khusus Dari Pemkab Muba

BACA JUGA:Tingkatkan Pemahaman dan Kesadaran Masyarakat Muba Terhadap Kesetaraan Gender

"Konsistensi dan keberpihakan anggaran untuk produk lokal harus terus dimaksimalkan agar dapat memberikan manfaat yang besar kepada masyarakat," ujarnya.

Dia berharap, insentif ini dapat menjadi pendorong bagi daerah untuk terus berinovasi dan meningkatkan kinerja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: