Citraland
Honda

Bidik ASN Jelang Purna Bakti, Pemkab Muba dan BSB Sosialisasikan Program Ini

Bidik ASN Jelang Purna Bakti, Pemkab Muba dan BSB Sosialisasikan Program Ini

Penyerahan penghargaan atas pengabdian PNS yang memasuki masa purna bakti oleh Ketua Dewan Pengurus Korpri Muba, Musni Wijaya.-Dinkominfo Muba-

SEKAYU, PALPRES.COM Pemkab Muba dan BSB gelar sosialisasi peluang usaha dan skema permodalan, yang dapat diakses setelah pensiun

Sinergi Pemerintah Kabupeten Musi Banyuasin (Pemkab Muba) dan Bank Sumsel Babel (Babel) ini, menyasar ASN yang jelang memasuki pensiun.

Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun KORPRI ke-53 ini, berlangsung di Auditorium Pemkab Muba pada Rabu, 16 Oktober 2024.

Dalam kegiatan ini, dilakukan sosialisasi pengembangan usaha dan permodalan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan memasuki masa purna bakti.

BACA JUGA:Monitoring Pembelajaran SKB, Tim Disdikbud Muba Kunjungi Lapas Sekayu

BACA JUGA:KPU Muba Gelar Debat Publik Perdana Pilkada Serentak 2024, Ini Tanggal, Lokasi dan Tema Debatnya

Peluang usaha 

Acara dibuka oleh Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi diwakili oleh Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Muba sekaligus Ketua Dewan Pengurus Korpri Muba, Musni Wijaya. 

Hadir dalam kegiatan sosialisasi ini merupakan hasil kerja sama antara KORPRI Kabupaten Muba dan Bank Sumsel Babel ini, para ASN yang mendekati pensiun serta perwakilan dari Bank Sumsel Babel cabang Sekayu.


Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi diwakili oleh Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Muba sekaligus Ketua Dewan Pengurus Korpri Muba, Musni Wijaya saat membuka sosialisasi pengembangan usaha dan permodalan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan memasuki ma-Dinkominfo Muba-

Dalam sosialisasi tersebut, peserta diberikan informasi mengenai peluang usaha dan skema permodalan yang dapat diakses setelah pensiun. 

BACA JUGA:Datangi Batanghari Leko, Kapolres Muba Didampingi Kapolsek Kunjungi Ponpes Maaun Hayat, Ini Ditujuannya

BACA JUGA:Sukses Bidang Pengelolaan Informasi Geospasial, Muba Masuk 10 Peserta Terbaik Bhumandala Award 2024

Musni Wijaya dalam sambutannya menekankan bahwa sosialisasi tersebut ini bertujuan untuk membantu ASN yang akan pensiun agar memiliki bekal pengetahuan dan keterampilan dalam mengembangkan usaha.

Produktif dan mandiri

Sehingga setelah pensiun nanti, mereka tetap produktif dan mandiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: dinkominfo muba