RDPS
Honda

Muba Run 2024 Diikuti Ribuan Peserta, Ada Peserta Nasional dan Antar Provinsi

Muba Run 2024 Diikuti Ribuan Peserta, Ada Peserta Nasional dan Antar Provinsi

Kepala Dispopar Muba Muhammad Fariz Memberikan Hadiah Juara Kategori Master Putri Senilai 5 Juta. -Foto Kominfo Muba-

Kegiatan ini, diikuti pelari nasional diantaranya Johari Johan, dan Sri Maya, kemudian ada juga peserta dari Sulawesi, Kalimantan, DKI Jakarta, Kota Bandung, Bandar Lampung, dan Palembang.

Sementara itu, Kepala Dispopar Muba Muhammad Fariz SSTP menambahkan, ada hadiah dan door prize dalam kegiatan ini, untuk start dan finish nya di jalan depan Rumah Dinas Bupati Muba.

BACA JUGA:Elen Setiadi Ingin Dinas Kesehatan Tahun 2024 Lebih Berfokus Menangi Kasus Penyakit TBC, AIDS dan Malaria

BACA JUGA:Larikan Mobil Avanza, Warga Banyuasin Mengaku Debt Collector Diamankan

"Adapun hadiah untuk Lomba Muba Run 10K diantaranya, Juara Pertama Umum Putra dan Putri akan mendapatkan uang sebesar 7 Juta Rupiah. 

Juara Kedua uang sebesar 5 Juta Rupiah. 

Juara Ketiga mendapatkan 3 juta Rupiah.

Kemudian, untuk Juara Pertama Master Putra dan Putri akan mendapatkan uang sebesar 5 Juta Rupiah. 

Juara Kedua uang sebesar 3 Juta Rupiah. 

Juara Ketiga mendapatkan 2 juta Rupiah. 

Selain itu juga ada door prize menarik, ada lemari es, AC, sepeda, jam dinding, kipas angin dan kompor gas," bebernya. 

Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi melalui Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan H Tabrani Rizki mengungkapkan, terima kasih atas sinergitas dari semua pihak yang sudah terlibat, sehingga kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik.

"Alhamdulillah, setelah bekerja dari Senin hingga Jum'at. 

Di hari Sabtu ini kita semua bisa melepaskan sebuah penat dengan mengikuti kegiatan Muba Fun Run," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: