Wamen PU Tinjau Tol Semarang-Demak Seksi 1, Target Operasional Awal 2027
Wakil Menteri Pekerjaan Umum Diana Kusumastuti saat meninjau proyek Tol Semarang-Demak Seksi 1 dan sistem pengendali banjir dan rob di kawasan Tambak Lorok Tahap II.-kemlu.go.id-Kementerian PU
SEMARANG, PALPRES.COM – Proyek Tol Semarang - Demak Seksi 1 Kaligawe – Sayung sepanjang 10.64 Km, ditarget operasional pada tahun 2027.
Sedangkan Seksi 2 ruas Sayung - Demak sepanjang 16,31 km, dan telah beroperasi sejak 25 Februari 2023.
Tol Semarang - Demak Seksi 1 Kaligawe – Sayung terbilang unik, karena dibangun diatas laut.
Berbeda dengan Seksi 2 ruas Sayung – Demak, yang berada di daratan.
BACA JUGA:Telan Investasi Rp67 Triliun, Proyek Jalan Tol Ini Bakal Jadi Solusi Kemacetan Jalur Pantura
Tol Semarang-Demak Seksi 1 di atas laut
Diketahui, pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak di Jawa Tengah, terintegrasi tanggul laut dengan polder.
Kehadirannya jika rampung, diharapkan menjadi solusi permasalahan banjir rob di Pantura, khususnya kawasan Kaligawe - Sayung.
Wakil Menteri Pekerjaan Umum Diana Kusumastuti akhir pekan lalu, meninjau proyek pembangunan tersebut.
BACA JUGA:Hubungkan 2 Provinsi Sumatera, HKI Garap Tol Betung-Jambi Seksi IV, Cek Progresnya
BACA JUGA:Jokowi Sukses Bangun Jalan Tol Terpanjang di Indonesia, Tapi Sayangnya...
Demikian dilansir dari laman Website Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), Kementerian Pekerjaan Umum.
Dalam kunjungan itu, Wamen Dana minta agar proyek Tol Semarang - Demak Seksi 1 tetap memperhatikan aspek kualitas konstruksi, aspek waktu, dan aspek estetika.
Sedangkan Direktur Jenderal Bina Marga Rachman Arief Dienaputra meminta agar Kasatker dan para PPK Pembangunan Jalan Tol Semarang – Demak, untuk lebih memacu progress proyek tuas tol itu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: