RDPS
Honda

Pelajari Sistem Kemitraan KUD, Kementerian PUPR Kunjungi Kebun Plasma PT Sampoerna Agro Tbk

Pelajari Sistem Kemitraan KUD, Kementerian PUPR Kunjungi Kebun Plasma PT Sampoerna Agro Tbk

Tim Kemitraan Direktorat Jenderal Pembiayaan Kementerian PUPR kunjungi kebun plasma PT Sampoerna Agro Tbk-PALPRES.COM-

KAYUAGUNG, PALPRES.COM - Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur (DJPI) Kementerian PUPR mengunjungi kebun plasma PT Sampoerna Agro Tbk Region Sumatera.

Menariknya, kedatangan rombongan ini bertujuan untuk mempelajari sistem kemitraan yang diterapkan pada Koperasi Unit Desa (KUD) binaan PT Sampoerna Agro Tbk tersebut.

Bahkan, nantinya hasil pembelajaran tersebut akan diterapkan pada program yang akan disusun oleh DJPI Kementerian PUPR.

Pantauan di lapangan, kunjungan selama 2 hari terhitung sejak 11-12 November 2024 itu dipimpin langsung Tim Kemitraan DJPI Muhammad Hidayat.

BACA JUGA:Pemprov Sumsel Dukung 100 Persen RUPSLB Bank Sumsel Babel

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Untuk Kalangan Profesional Budget Mulai Rp 3 Jutaan, Kamera Jempolan!

Rombongan diterima langsung oleh RH Plasma PT Sampoerna Agro Tbk Riduan Sibuea dan pengurus KUD Panca Sawit Makmur Desa Balian Makmur, KUD Sinar Jaya Desa Jaya Bhakti, KUD Citra Sawit Mandiri Desa Sumber Deras dan KUD Bina Sejahtera Desa Kerta Mukti.

Muhammad Nur Hidayat selaku Tim PUPR/DJPI menyampaikan bahwa DJPI memilih success story dari Oil Palm Development Plasma Programme yang dilaksanakan PT Sampoerna Agro Tbk menjadi referensi.

Serta ingin direplikasi dalam pengembangan program yang akan disusun oleh tim DJPI pada komoditas lain, dengan inovasi pembiayaan tanpa menggunakan dana dari APBN.

“Kami berterima kasih kepada Managemen Sampoerna Agro yang sudah menyambut hangat kunjungan kami.

BACA JUGA:PROVOKATIF! Ketua Badan Advokasi Hukum MURI Soroti Postingan Video Akun Facebook Relawan JADI

BACA JUGA:Pj Wali Kota Lubuklinggau H Koimudin Hadiri RUPSLB Bank Sumsel Babel

Adapun kunjungan kami ingin melihat langsung keberhasilan Program Kebun Plasma, sehingga bisa kami terapkan untuk program pengembangan komoditi unggulan lainnya,” ujar M Nur Hidayat.

Pada saat menyambut Tim PUPR, RH Plasma Sampoerna Agro Riduan Sibuea sangat menyambut baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: